Sementara itu, bek kanan Mazraoui, yang telah memasuki dua tahun terakhir kontraknya di Munich, juga mengikuti jejak De Ligt dengan pindah ke Old Trafford. Kepindahannya memiliki nilai sebesar 16,5 juta pounds.Â
Dua pemain belakang ini menambah kekuatan lini belakang United yang selama ini kerap kali dilanda cedera para pemainnya. De Ligt hadir setelah RaphaelVarane habis masa kontraknya dan tidak diperpanjang.Â
Setelah mendapatkan dua bek berkualitas dari Bayern Munich, selanjutnya Erik ten Hag diperkirakan akan fokus pada perekrutan lini tengah.Â
Salah satu incarannya adalah sosok Manuel Ugarte, gelandang dari Paris Saint Germain (PSG). Dialog di antara kedua klub masih terbuka, tetapi hingga saat ini, klub Prancis itu masih belum mau mengalah soal harga.Â
United bersabar dengan waktu kurang lebih dua minggu lagi sebelum bursa transfer dibuka dengan kesadaran bahwa PSG mungkin perlu menjual dan sang pemain sangat ingin pindah ke Old Trafford.Â
Selain Manuel Ugarte dari PSG, United juga tengah mengincar gelandang asal Burnley yaitu Sander Berge. Pembicaraan berlanjut dengan pihak Burnley untuk mencari titik temu dengan harga transfer.Â
Sander Berge sendiri tidak diturunkan dalam laga melawan Luton yang dimenangkan Burnley. Hal itu karena Sander mengalami cedera yang harus diterapi segera.Â
Manchester United juga tertarik kepada Youssouf Fofana dari Monaco, Sofyan Amrabat dari Fiorentina. Mereka masih menjadi pilihan potensial yang bisa direkrut.Â
Untuk menghadapi bursa transfer musim panas ini, United mungkin harus menjual pemain-pemainnya agar bisa kembali ke pasar perburuan pemain.Â
Sejauh ini Setan Merah sudah merekrut sosok Yosua Zirkzee dari Bologna Italia dan Leny Yoro dari klub Prancis, Lilie Prancis. Â
Kita tunggu perkembangan ke depan tentang rekrut baru mereka. Namun saat ini yang menjadi perhatian adalah laga perdana Manchester United sebagai laga pembuka kompetisi menghadapi Fulham di Old Trafford, Sabtu (17/8/24) dini hari WIB.Â