Manajer Manchester United, Erik ten Hag membuat tiga perubahan pada tim yang mengalahkan Luton pada pekan ke-12 yang lalu.Â
Anthony Martial masuk sebagai starter, begitu pula kembalinya Luke Shaw yang baru sembuh dari cedera.Â
Pada laga ini merupakan debut penuh di ajang Premier League untuk sosok Kobbie Mainoo. Pemain muda ini bermain luar biasa sebagai gelandang pada posisi Casemiro.Â
Mainoo berduet dengan Scott McTominay sebagai duet pivot dalam formasi 4-2-3-1 kegemaran Erik ten Hag. Â
Sementara tuan rumah Everton melalui manajernya, Sean Dyche kembali menurunkan susunan pemain yang tidak berubah.Â
Skuad yang sama dengan saat menahan imbang Brighton dan skuad yang mengalahkan Crystal Palace terakhir kali di laga tandang mereka.Â
Namun bagi Everton laga ini adalah laga berat setelah mereka menjalani hukuman pegurangan 10 poin akibat melanggar Financial Fair Play.Â
Kekalahan Everton ini membuat skuad dengan julukan The Toffees ini tetap berada di peringkat ke-19 klasemen sementara Premier League.Â
Sementara itu kemenangan kelima skuad asuhan Erik ten Hag dalam enam pertandingan Premier League, membuat Red Devils menyodok ke posisi ke-6 dan kini hanya terpaut enam poin dari puncak klasemen, Manchester City.Â
Selamat untuk Setan Merah. Mereka memperlihatkan upaya yang berhasil untuk kembali bangkit menjalani kompetisi Premier League.Â
Salam bola @hensa17.Â