Mohon tunggu...
AKIHensa
AKIHensa Mohon Tunggu... Penulis - PENSIUNAN sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

KAKEK yang hobi menulis hanya sekedar mengisi hari-hari pensiun bersama cucu sambil melawan pikun.

Selanjutnya

Tutup

Bola Artikel Utama

Kiprah Tiga "Wonderkid" Timnas Garuda dan Pesan Evan Dimas

27 Januari 2022   07:09 Diperbarui: 27 Januari 2022   16:15 1243
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Skuad timnas Indonesia pada Piala AFF 2020 yang berlangsung di Singapura. Timnas Indonesia akan menghadapi Malaysia pada laga penentu Grup B, Minggu (19/12/2021). (Dok. PSSI via kompas.com)

Selain Marselino dan Ramai, ada Ronaldo Kwateh, penyerang berusia 17 tahun yang bermain di Liga 1 bersama Madura United, juga berhasil mencuri perhatian Shin Tae yong untuk mendapatkan promosi ke Timnas Indonesia Senior. 

Sebelumnya, Ronaldo Kwateh mendapat panggilan dari Shin Tae-yong memperkuat Timnas U-23 Indonesia dalam babak kualifikasi Piala Asia U-23 pada Oktober tahun lalu di Tajikistan. 

Timnas Indonesia selama ini memang kekurangan pemain-pemain yang memiliki naluri cukup baik dalam mencetak gol. Pemanggilan pemain muda ini diharapkan menjadi salah satu solusi tepat untuk timnas Indonesia di lini depan. 

Terkait dengan para woderkid yang ada di Timnas Garuda ini, ada satu hal yang menarik yaitu sebuah pesan moral yang sangat berharga untuk mereka dari seorang  Evan Dimas. 

Dalam sesi wawancara pra laga FIFA match day melawan Timor Leste di Trans Hotel Bali, Rabu (26/1/22), Evan Dimas memberikan pesan moral kepada para pemain muda yang tampil bersama Timnas Indonesia. 

Menurut Evan Dimas : "Untuk mencapai masuk tim senior itu sebenarnya gampang tetapi mempertahankannya yang sulit, kamu harus tetap jaga mental. Kalau ada kesempatan main di luar negeri ambilah kesempatan tersebut. 

"Memang masuk di Timnas pada usia muda itu perlu adaptasi. Tetapi saya lihat Marselino dan Ronaldo Kwateh ini pemain yang sangat berpotensi." Katanya seperti dilansir Kompas.com (27/1/22).  

Patut dicamkan sebuah pesan moral yang pendek bagi para wonderkid kita dari senior mereka, Evan Dimas. Jaga mental dengan menerapkan disiplin dan profesional menjalani karir sebagai pesepakbola. 

Bravo Merah Putih @hensa. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun