Presiden Josep Maria Bartomeu menghadapi ketidakstabilan di semua level. Citranya telah terpengaruh oleh kejadian-kejadian baru-baru ini.
Beberapa bulan ke depan masalah tersebut bisa kembali bergejolak bagi Blaugrana dan dewan direksi akan menjadi sorotan karena alasan tersebut.
1. Masalah Finansial Klub
Barcelona menghadapi masalah serius dalam hal finansial klub. Virus corona telah mempengaruhi semua klub di Eropa dan Barcelona tidak terkecuali.
Mereka telah kehilangan pendapatan 154 juta euro di musim 2019/20 karena pandemi dan situasinya akan terus menjadi rumit tahun ini.
Tingkat gaji sangat penting untuk menyeimbangkan pembukuan klub dan anggota akan melihat bagaimana dewan saat ini mengatasi hal ini. Pemotongan gaji pemain menjadi isu yang bisa meresahkan para pemain. Ini yang sedang dihadapi oleh Bartomeu.
2. Mencuat Lagi Kasus Barcagate
Kasus paling serius yang harus dihadapi oleh Bartomeu adalah Barcagate. Polisi setempat telah menemukan tanda-tanda korupsi dalam saga Barcagate.Â
Menurut laporan polisi, anggota dewan mungkin telah mendapatkan keuntungan pribadi akibat skandal tersebut.
Pada Februari lalu, terungkap laporan bahwa Barcelona menggandeng konsultan media, i3 Ventures. Kabarnya, Blaugrana menggunakan jasa konsultan media itu untuk menyerang pihak-pihak yang tak sejalan dengan Presiden Bartomeu.
Audit dan investigasi pun dilakukan untuk mengusut Barcagate, sebab ada dugaan terjadi manipulasi keuangan Barcelona juga.