Ada beberapa pemain yang sedang tidak fit. Misalnya Matt Doherty bagaimana dia berjuang untuk bermain dengan cara dia bermain.Â
Namun dia belum cukup untuk memberikan penampilan maksimal. Harry Kane sendiri masih belum terlihat bugar di tengah pandemi vicod 19 ini.Â
Selain terbatasnya skuad ada pemain kunci seperti Moussa Sissoko yang masih terdera oleh cedera.Â
Dele Alli berusaha dicambuk di babak pertama oleh Mourinho. Â Dia ditempatkan di belakang Harry Kane dalam formasi 4-2-3-1.Â
Namun masih belum memuaskan penampilannya. Pemain ini masih belum menemukan permainan terbaiknya lagi.
Sebenarnya kedua tim bermain relatif seimbang. Beberapa peluang kedua tim saling bergantian.
Richarlison melewatkan peluang terbaik Everton di babak pertama ketika ia melepaskan tembakan dari sudut sempit. Â
Sementara itu Jordan Pickford harus menyelamatkan tembakan dari gelandang Spurs, Dele Alli dan pemain debutan Matt Doherty pada kesempatan lainnya.
Sebenarnya Mourinho sangat memahami taktik Everton. Menurutnya mereka bermain hanya dengan satu poros.
Allan berada di posisi itu dengan Andre Gomes, Â Sedangkan Doucoure menekan tinggi untuk membantu penyerangan. Formasi 4-3-3 Ancelotti yang sangat dipahami oleh Mourinho.
Ada banyak ruang di balik tekanan ini, ada banyak ruang untuk bermain di belakang di area ini. Harusnya bisa dimanfaatkan skuad Mourinho.