Satu-satunyo gol Garuda Muda hasil tendangan keras kaki kanan Bagas Kaffa yang memanfaatkan bola silang dari bek kanan Pratama Arhan.Â
Dalam laga ini pemain muda Kroasia yang juga kapten mereka, Anotnio Marin mencetak dua gol sehingga dirinya menjadi top skor dengan 6 gol dalam tiga laga.Â
Dia selalu mencetak dua gol dalam tiga laga Kroasia, masing-masing ke gawang Bulgaria, Arab Saudi dan Indonesia.Â
Marin memang pemain muda yang terlihat sudah matang. Gol pertamanya ke gawang Indonesia dicetak dengan tendangan keras memanfaatkan umpan silang dari sayap kanan.Â
Sementara gol kedua dari keberhasilan akselerasinya menaklukan tiga bek Garuda Muda lalu tendangan kaki kirinya tidak bisa diselamatkan Adi Satryo.Â
Banyak pelajaran yang bisa dievaluasi dari laga ini. Sudah 10 gol bersarang di gawang Garuda Muda. Hal ini sudah menunjukkan banyak arti sejauh mana kualitas skuad asuhan Shin Tae Yong ini. Selamat berbenah. Bravo Merah Putih.Â
Salam hangat dan sehat selalu @hensa
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H