Mohon tunggu...
Henny Tunggeleng
Henny Tunggeleng Mohon Tunggu... Wiraswasta - Penulis

Penulis

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Melukis Ada Seindah Pelangi

25 Oktober 2024   18:16 Diperbarui: 25 Oktober 2024   18:17 73
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Aku melangkah dalam kanvas kehidupan

Telah kulewati banyak nuansa warna

Ada yang menoreh luka

Adapula memori bahagia

Luka yang tertoreh masih membekas

Namun perlahan tapi pasti mulai mengering

Kuabadikan dalam bingkai kenangan

Nuansa bahagia yang pernah hadir

Di setiap hembusan nafasku

Aku bersyukur masih ada kesempatan

Berbuat baik bagi sesama

Yang membutuhkan bantuan

Daku tidaklah setinggi gunung

Namun tidak juga sedalam lautan

Diriku berada pada tanah yang kupijak

Hidup pada saat ini dan di sini

Pikiranku terkadang melanglang buana

Entah sudah sampai di mana

Batinku terasa lelah

Rasanya ingin kurebahkan tubuhku di rerumputan nan hijau

Rasa sejuk menerpa tubuhku

Sang bayu bertiup sepoi-sepoi. 

Melambai pada sang hujan yang

berlalu

8eakan -akan enggan berpisah 

Sang Pelangi bergelayut anggun

di langit senja

Aku terpesona menatapnya 

Ingin kugapai dikau wahai sang pelangi

dari tempatku berpijak

Kuabadikan kemilau pesonamu 

Dalam foto kenangan 

Asaku yang lama  terpendam

Kini bangkit untuk meneruskan langkah kehidupan

Akan kulukiskan hari-hariiku mendatang

Laksana indahnya nuansa pelangi

                        Kendari, 25 Oktober 2024

                       Henny Tunggeleng, S. Si. 

                      

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun