Mohon tunggu...
Hennie Triana Oberst
Hennie Triana Oberst Mohon Tunggu... Wiraswasta - Penyuka traveling dan budaya

Kompasianer Jerman || Best in Citizen Journalism Kompasiana Awards 2023

Selanjutnya

Tutup

Nature Artikel Utama

4 Tips Penerangan Taman Hemat Energi dan Ramah Lingkungan

6 November 2023   01:32 Diperbarui: 6 November 2023   16:14 1249
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Hewan menderita karena cahaya lampu malam hari

Manusia bisa melihat jam untuk membedakan siang dan malam, tetapi tidak begitu dengan tumbuhan dan hewan. Tumbuhan dan hewan hanya bergantung pada lingkungan di sekitarnya.  

Hewan-hewan kecil dan serangga yang semestinya tidur pada malam hari akan terganggu karena cahaya yang terang, termasuk juga lampu-lampu di taman dan pekarangan rumah. Mereka biasanya mencari makan saat siang hari. 

Cahaya lampu malam hari bisa mengganggu rute yang dilalui hewan, seperti landak dan burung. Selain itu, hewan kecil lain dan serangga akan keluar dari tempat tinggal mereka untuk mencari makanan. Kelelahan dan asupan makanan yang tidak seimbang dapat menyebabkan kematian.   

Polusi cahaya membawa berpengaruh pada seluruh ekosistem. Kehidupan manusia bergantung pada tumbuhan dan hewan, khususnya serangga. Serangga memberikan kontribusi besar pada keanekaragaman hayati dan pasukan makanan kita. Serangga sangat berjasa dalam penyerbukan pada tanaman.

Lampu taman di sudut halaman rumah| foto: HennieOberst 
Lampu taman di sudut halaman rumah| foto: HennieOberst 
Penerangan taman hemat energi

Meskipun halaman rumah kami relatif kecil, tetapi kurang lengkap rasanya jika tidak diberi hiasan lampu. Paling tidak, ada lampu redup yang menerangi jalan masuk sebelum mendekati pintu. Lampu sensor di depan pintu rumah akan menyala otomatis jika ada benda bergerak yang mendekati. 

Lampu taman yang kami pasang di taman tidak banyak, ini demi melindungi hewan kecil yang hidup di sekitar lingkungan. Selain itu juga menjaga keharmonisan bertetangga. Jangan sampai ada tetangga yang keberatan akibat lampu yang terlalu terang di malam hari. 

Di Jerman, kita tidak bisa mengatakan;
"Ah, suka-suka kami. Ini pekarangan pribadi. Mau pasang lampu seterang apa, itu urusan kami."

Tetangga tidak bisa kita pilih. Oleh sebab itu sebisanya menjaga hubungan baik dengan tetangga di sekitar tempat tinggal. Berikut ini kiat yang kami lakukan;

1. Gunakan lampu hemat energi, seperti LED (light emitting diode).
Saat ini hanya dijual lampu LED. Sejak 1 September 2012, penggunaan bola lampu konvensional dilarang di Uni Eropa. Lampu LED lebih sedikit mengonsumsi listrik dan memiliki masa pakai yang lebih lama dibanding lampu konvensional.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Nature Selengkapnya
Lihat Nature Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun