Berikut ini yang harus dibawa saat mengikuti Waldwoche;
- Pakaian yang layak dan sesuai cuaca; baju lengan panjang, celana panjang, jaket, dan "Matschhose" atau celana tahan air
- Sepatu tertutup yang baik dan nyaman
- Topi
- RanselÂ
- Menggunakan tabir surya
- Bekal makanan dan minuman
Apa yang tidak boleh dilakukan saat di hutan
Di hutan anak-anak dapat bebas bermain di hutan. Mereka bisa mengumpulkan daun-daun kering atau membuat rumah-rumahan dari batang dan ranting kering (ranting tidak boleh setinggi wajah untuk menghindari cedera).Â
Namun begitu, ada hal-hal penting yang harus mereka ketahui dan patuhi.Â
Contohnya;
- Bermain hanya di area yang sudah ditentukan
- Tidak boleh merobek daun, merusak batang dan tanaman
- Tidak boleh memakan buah atau tanaman yang tumbuh di hutan
- Tidak boleh meminum air yang ada di hutan
- Tidak boleh meninggalkan sampah di hutan
- Memanjat hanya di tempat yang dibolehkan
- Tidak boleh menginjak tumpukan kayu
- Tidak boleh mengusik dan melukai hewan
Hutan merupakan tempat belajar dan mengumpulkan pengalaman yang berperan penting pada perkembangan anak. Pengalaman mengikuti Waldwoche akan meninggalkan kesan baik anak-anak.Â
Salam hangat
Hennie Triana Oberst
Germany, 15.11.2022
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H