Kegembiraan menjelang Natal ini akan terasa di mana-mana di seluruh negeri.Â
Menurut pendapat saya pribadi, masa menjelang Natal adalah suasana paling indah dan romantis yang ada di Jerman dan negara Eropa pada umumnya.
Musim dingin dengan hamparan saljunya, ditambah hiasan lampu-lampu dan ornamen di setiap rumah, toko dan seluruh sudut kota.
Asal usul kalender Adven
Ada yang sangat khas dari Jerman pada masa menyambut Natal tiba, yaitu Adventskalender (Kalender Adven) yang diberikan pada setiap anak-anak.
Kalender Advent pertama sekali dibuat dii Jerman. Kalender ini jumlahnya hanya 24 hari, dimulai pada tanggal 1 Desember. Dibalik setiap angka pada kalender ini ada hadiah kecil yang menanti untuk dibuka.Â
Alkisah di kota Malbronn negara bagian Baden-Württemberg, ada seorang ibu yang memiliki ide untuk menyenangkan putranya selama menunggu hari Natal.
Beliau membuat kotak karton bernomor 1 hingga 24, kemudian mengisi setiap kotak dengan kue-kue kecil.Â
Gerhard Lang, nama putranya, sangat senang dan bersemangat setiap hari membuka kotak-kotak yang berisi hadiah kecil yang dibuat ibunya. Kegiatan yang menyenangkan, membuka kado kecil setiap hari sampai hari Natal tiba.
Ketika Gerhard Lang dewasa, ia mengingat kesenangan masa Adven yang dilakukan ibunya. Dari kenangan masa kecil ini, pada tahun 1904 Gerhard membuat kalendar adven pertama.