Mohon tunggu...
Hendrikus Dasrimin
Hendrikus Dasrimin Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Pemerhati di bidang pendidikan.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Pengaruh Budaya Organisasi terhadap Budaya Akademik Mahasiswa

19 Oktober 2022   09:54 Diperbarui: 19 Oktober 2022   09:59 614
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi kantor layanan administrasi (Kompas.com)

Kampus sebagai salah satu bentuk organisasi penyelenggara pendidikan beroperasi dalam lingkungan-lingkungan yang kompleks dan menuntut kemampuan para pimpinan untuk melakukan terobosan-terobosan di tengah-tengah tuntutan yang saling bertentangan, baik dari eksternal maupun internal (Somech & Wenderow, 2006).

Hasil-hasil penelitian menemukan bahwa organisasi-organisasi yang sukses umumnya terbukti karena proses kepemimpinan organisasi telah berjalan secara efektif (G. Yukl, 2010). Khususnya di lingkungan universitas, terbukti bahwa para mahasiswa yang meraih prestasi belajar tinggi umumnya berasal dari lembaga pendidikan yang memiliki pimpinan unit atau organisasi pendidikan dengan kepemimpinan yang kuat (Marshall Sashkin, 1988).

Untuk dapat menerapkan suatu model kepemimpinan yang efektif, maka seorang pemimpin perlu memahami karakteristik budaya organisasi yang sedang dihadapi, dan berusaha mengeskplorasi model atau tipe kepemimpinan yang sesuai dalam rangka meningkatkan efektivitas manajemen dan kepemimpinan organisasi.

Budaya organisasi yang dibangun oleh pemimpin sangat berpengaruh terhadap banyak aspek. Namun dalam artikel ini, saya hanya mengulas bangaimana pengaruh budaya organisasi terhadap layanan administrasi dan bagaimana kinerja layanan administrasi itu sendiri berpengaruh terhadap budaya dan prestasi mahasiswa. 

Agar penilian saya tidak bersifat subjektif sesuai dengan pengalaman pribadi terhadap kampus tertentu, maka apa yang diuraikan dalam tulisan ini merupakan peleburan antara pengalaman pribadi dan hasil penelitian (referensi).

Pengaruh Budaya Organisasi terhadap Kinerja Layanan Administrasi

Budaya organisasi yang telah dibangun oleh pimpinan akan menentukan bagaimana para karyawan berperilaku dalam bekerja sehar-hari. Oleh sebab itu, pemimpin sangat berkepentingan dalam mengembangkan budaya organisasi tertentu. 

Kuat tidaknya budaya organisasi, terutama iklim organisasi yang diadopsi dan dipertahanakan oleh pimpinan berpengaruh kuat terhadap kualitas layanan administeasi yang dilakukan oleh staf administrasi. 

Semakin kuat budaya organisasai itu dipersepsi oleh para anggota khususnya karyawan, maka semakin kuat pula kontribusinya terhadap level kinerja bawahan dalam mendukung misi universitas.

Para pemimpin hendaknya berusaha mengembangkan budaya kerja yang kondusif dengan mengadopsi budaya organisasi yang lebih menghargai nilai-nilai kekeluargaan. Budaya demikian ditandai dengan adanya semangat kebersamaan dan kerjasama. 

Stratagi demikian diprediksi mampu meningkatkan keberhasilan usaha-usaha peningkatan mutu pendidikan tinggi, melalui kerjasama dalam memperbaiki dan meningkatkan kualitas penyelenggaraan pendidikan di universitas, sekaligus dalam rangka memenuhi permintaan publik, warga kampus khususnya mahasiswa.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun