Atur Keseimbangan Waktu
Era kini, apalagi masa pandemi, orang justru diharapkan bisa melakukan pekerjaan di/dari rumah. Work Frome Home (WFH). Tidak perlu harus hadir secara fisik ke kantor kalau memang bisa dimungkinkan pekerjaan itu dilakukan secara online.
Terkadang, akibat hal ini, batasan antara kehidupan pribadi (keluarga) dan kantor menjadi tumpang tindih. Bahkan tak jelas perbedaannya. Maka perlu ada perubahan cara pandang dan pola kerja yang lebih tegas. Kapan waktunya “bekerja”, kapan waktunya harus “di rumah”.
Akhir pekan, liburan, semaksimal mungkin dimanfaatkan sebaik-baiknya. Relaksasi tubuh dan pikiran perlu diseimbangkan biar lebih fresh menjalankan aktivitas di hari kerja selanjutnya.
Caranya, bisa dengan melakukan olahraga atau melakukan hobi, menjalankan kegemaran yang disukai. Pendek kata, lupakan sejenak urusan pekerjaan kantor.
Adanya gangguan pekerjaan yang terbawa saat menjalankan liburan, justru membuat kecemasan lebih tinggi di hari bersantai. Namun sekadar menyusun perencanaan saat esok memulai pekerjaan rutin, boleh dilakukan. Hal itu untuk meredakan datangnya sindrom I Hate Monday.
Selamat hari Senin yang menyenangkan....
23 Mei 2022
Hendra Setiawan
*) Bacaan: Kompas, TribunNews, Detik, Dream, Kontan, SehatQ, Beautynesia