Mohon tunggu...
hendra setiawan
hendra setiawan Mohon Tunggu... Freelancer - Pembelajar Kehidupan. Penyuka Keindahan (Alam dan Ciptaan).

Merekam keindahan untuk kenangan. Menuliskan harapan buat warisan. Membingkai peristiwa untuk menemukan makna. VERBA VOLANT, SCRIPTA MANENT.

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Beginilah Tradisi Kupatan di Desa Sobontoro

15 Juli 2016   22:00 Diperbarui: 16 Juli 2016   12:34 85
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sama rasa, sama rata. Semua turut kebagian (foto: dok. pribad)

Kupatan (hari raya ketupat) adalah salah satu tradisi masyarakat Jawa dalam merayakan Idul Fitri. Acara ini jatuh sekitar seminggu setelah lebaran dalam kalender nasional.

Filosofi kupat (bhs. Jawa=ketupat) sendiri ada yang memaknainya berasal dari gabungan kata “ngaku lepat” (mengakui kesalahan). Artinya, di antara kita pasti pernah berbuat salah. Melalui kupatan ini, bersama-sama kita mengakui kesalahan kita pada sesama. Saling memberi maaf dan menerima maaf secara bersama-sama.

Memang acara ini bukan barang baru bagi penulis khususnya. Dahulu ada tradisi ater-ater, saling berkirim ketupat di antara tetangga. Masa kini, tinggal di perkotaan tidak memungkinkan untuk melihat dan merasakan secara langsung kemeriahan tradisi ini.

Ya, seumur-umur, memang baru kali ini saya mengikuti perayaan ini secara berbeda. Memang, lokasi ini bukan termasuk daerah (desa) yang mengadakan seremoni besar-besaran, seperti mengadakan pawai/karnaval. Tetapi setidaknya, potret kecil inilah wujud nyata hidup guyub rukun masyarakat kita sebenarnya.

Dengan keapaadaannya, mereka bergotong-royong, bahu-membahu untuk menyajikan yang terbaik momen setahun sekali ini. Ada yang bersama-sama mempersiapkan masakan wajib berupa lontong kupat beserta sayur dan segala yang berkaitan dengan itu. Ada ‘tim’ lain yang mempersiapkan tempat perhelatan acara ini. Menghiasinya sebisa mungkin menarik perhatian. Kalaupun ada panggung hiburan sebagai penyemarak acara, itu bonus.

Berbagi kegembiraan (foto: dok. pribadi)
Berbagi kegembiraan (foto: dok. pribadi)
Sejenak Bijak

Menengok ke belakang, adanya paham intoleran yang berkembang di sebagian masyarakat Indonesia tentu tidak boleh dibiarkan begitu saja. Masa hanya sekedar ucapan selamat –memperingati hari besar keagamaan- kepada saudaranya saja dianggap melanggar kaidah; seseorang bisa menjadi murtad? Ini kan nalar yang sempit, rasional yang tak masuk akal?!

Toh, kalau mau begitu, sebenarnya dalam sejarah, semua agama yang masuk ke Indonesia –Hindu, Buddha, Islam, Katolik, Kristen- semuanya adalah pendatang. Analoginya, mereka semuanya nunut numpang di Nusantara. Tuan rumahnya sangat baik hati. Mereka semua disambut dengan gembira.

Dalam perkembangan, kemudian karena sebagian ‘oknum tamu’ itu terus merasa mendapat tempat, dan ia merasa sudah kuat, bisa menang dari pemilik rumah, maka ulahnya semakin menjadi-jadi. Tuan rumah yang sangat baik itu disingkirkan jati dirinya. Mereka dianggap sesat atau kafir, jika tak mau beriman yang sama dengan si tamu. Akhirnya, pemilik rumah pun mengalah. Tidak apa-apa mendapat tempat yang kecil, tidak strategis, dan dijauhkan dari kehidupan bersama di rumah miliknya sendiri.

Namun, yang tidak tidak disadari para tamu, mereka mau tak mau tetap tunduk pada pola perilaku yang sudah ada (terbentuk) dari si pemilik rumah. Tidak apa-apa pemilik rumah mengalah, tetapi para tamu tidak bisa terlepas bebas membentuk aturan hidup sendiri. Jika itu dilakukan, mereka akan hengkang sendirinya dari rumah tumpangan.

Berbagi dalam Kebersamaan

Kira-kira setelah salat magrib, atau sekitar pukul. 18.00 WIB, dari arah Balai Desa, kembang api menyala bersahut-sahutan mengiringi pembukaan acara ini. Dan di tiap dusun pun tak ketinggalan turut serta menambahkan penyalaan kembang api. Jadinya, langit bertaburan warna-warni yang indah.

Di antara warna-warni yang tertangkap kamera
Di antara warna-warni yang tertangkap kamera
Tradisi kupatan yang diselenggarakan di salah satu desa di Kabupaten Tulungagung (tidak semua ada tradisi ini), tepatnya berada di Desa Sobontoro (Dsn. Ngreco) tahun ini berlangsung secara berbarengan (serentak) pada Rabu (13/7). Jadi bisa disebut sebagai kupatan massal satu desa.

Serbuuu.... tapi tetap tertib (foto: ‘Pio’ Suprapto)
Serbuuu.... tapi tetap tertib (foto: ‘Pio’ Suprapto)
Para warga (dan tamu), sejak dibukanya acara ini, secara serentak berhamburan menuju ‘stand’ yang dipersiapkan sebelumnya. Mereka bisa menikmati makan gratis bersama-sama. Meskipun, yang dipersiapkan jumlahnya cukup banyak, tetapi hanya dalam waktu sekejap (tak sampai 30 menit), semuanya pun ludes. Tampak kegembiraan menyeruak bersama di antara mereka.

Sama rasa, sama rata. Semua turut kebagian (foto: dok. pribad)
Sama rasa, sama rata. Semua turut kebagian (foto: dok. pribad)
Apakah perayaan ini hanya untuk agama/kepercayaan tertentu? Tentu saja tidak! Biarpun memang yang melatarbelakanginya adalah agama Islam, tetapi dasar itu tidak lepas dari sifat dasar kepercayaan lama sebelumnya, yakni Jawa. Prinsip keharmonisan sangat kental melekat di dalamnya.

Selamat merayakan.... Semoga tahun depan bisa berjumpa lagi. Salam damai dan harmoni selalu...

Jalanan desa dipasang umbul-umbul merah putih. Ya, skalian menyambut Agustusan... (foto: ‘Pio’ Suprapto)
Jalanan desa dipasang umbul-umbul merah putih. Ya, skalian menyambut Agustusan... (foto: ‘Pio’ Suprapto)
-end-

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun