Mohon tunggu...
Hawa Arofah Qudsy
Hawa Arofah Qudsy Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa - Universitas Muhammadiyah Jakarta

Saya sedang belajar perlahan - lahan bagaimana caranya membuat artikel yang baik dan menarik.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Dampak Positif dan Negatif Perkembangan Komunikasi di Era Revolusi 4.0

30 Juni 2023   14:38 Diperbarui: 1 Juli 2023   20:15 329
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi foto | NUSABALI.com

Melalui berbagai platform online, kita dapat dengan mudah berbagi ide, bekerja sama dalam proyek, dan berkolaborasi dengan orang-orang dari berbagai latar belakang. Ini mendorong inovasi dan menciptakan peluang baru dalam berbagai sektor.

Komunikasi digital juga telah menghubungkan dunia secara global. Melalui media sosial dan aplikasi pesan instan, kita dapat berinteraksi dengan orang dari seluruh dunia tanpa terkendala dan dibatasi oleh batasan geografis.

Ini telah memperluas wawasan kita tentang budaya, memungkinkan dialog antarbudaya, dan mendorong pemahaman yang lebih dalam antarbangsa. Kemajuan teknologi seperti televisi, telepon genggam (HP) bahkan internet tidak hanya berdampak pada masyarakat perkotaan tetapi juga dirasakan masyarakat di pelosok desa.

Hal ini membuat semua informasi, baik positif maupun negatif, dapat dengan mudah diakses oleh publik dimanapun dan kapanpun. Diakui atau tidak, perlahan-lahan mulai mengubah cara hidup dan pola pikir masyarakat, dengan segala gambarannya yang khas.

Dampak Negatif Komunikasi di Era Revolusi 4.0

Namun, perkembangan komunikasi di era Revolusi 4.0 juga memiliki dampak negatif yang harus diperhatikan. Salah satunya adalah masalah privasi dan keamanan data pribadi. Dalam era di mana setiap aspek kehidupan kita terhubung dengan internet, risiko terhadap pencurian identitas, penyalahgunaan data, dan serangan siber meningkat. Kita perlu menjadi lebih waspada dan memperhatikan serta menjaga keamanan data pribadi kita.

Selain itu, kecanduan teknologi dan media sosial menjadi masalah yang signifikan. Banyak orang menghabiskan terlalu banyak waktu di depan layar, mengorbankan interaksi sosial langsung dan tidak memperdulikan kesehatan mental mereka. Fenomena seperti "Fear of Missing Out" (FOMO) dan perbandingan sosial melalui media sosial dapat menyebabkan stres dan rendahnya harga diri.

Perkembangan komunikasi juga telah memunculkan isu tentang validitas informasi. Dalam era di mana siapa pun dapat dengan mudah membuat dan menyebarkan konten, munculnya berita palsu dan manipulasi membawa pada rasa kekhawatiran. Salah satu

Ilustrasi foto | NUSABALI.com
Ilustrasi foto | NUSABALI.com
faktor utama dibalik berkembangnya penipuan adalah kecenderungan masyarakat yang tidak bertanggung jawab saat menggunakan media sosial.

Penyebar berita palsu ini perlu diberantas agar masyarakat tidak perlu khawatir mendapatkan kabar buruk dan tidak dengan gampangnya termakan oleh berita palsu (hoaks). Salah satu saran yang mungkin bisa membantu adalah sebagai masyarakat kita harus pandai dalam memilah - milah berita faktual sebelum membaca dan mencerna informasi yang terdapat di dalam berita tersebut dan menghindari hal-hal yang menimbulkan kehebohan.

Dan harus segera ditangani karena takut semakin meluasnya, penyebaran berita palsu tersebut karena kesalahan dari salah satu masyarakat yang mudahnya termakan oleh berita palsu dan menelan berita tersebut dengan mentah – mentah tanpa mencari tahu asal sumbernya lebih dalam mengenai berita palsu (hoaks) tersebut. Dan disini saya juga akan sedikit menjelaskan contoh studi kasus mengenai tema diatas. 

Contoh Studi Kasus : Di era  yang semakin digital seperti era 4.0, perkembangan teknologi komunikasi telah membawa manusia kepada perubahan yang signifikan dalam cara kita berinteraksi dan berkomunikasi. Berikut  studi kasus  dampak positif dan negatif perkembangan komunikasi di era 4.0.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun