Nilai penjualan whatsapp itu mencapai 19 miliar dollar, tentu itu jumlah uang yang sangat besar sekali. Dan dari hasil penjualan itu Jan Koum menjadi orang yang sangat kaya raya. Lalu beberapa hari setelah whatsapp dibeli oleh facebook Jan Koum melakukan suatu hal yang mengharukan.
Ia datang ke tempat saat ia berumur 16 tahun yang setiap pagi sewaktu itu, ia ikut mengantri jatah makanan gratis dari pemerintah. Ia menyandarkan kepalanya ke dinding mengenang masa-masa sulitnya. Perlahan air matanya menetes, karena ia teringat dengan ibunya yang telah meninggal dunia. Ia teringat perjuangan ibunya pada waktu itu, sampai rela menjahitkan baju robeknya. Karena tidak memiliki uang untuk membeli baju baru.
Semua dilakukan ibu agar bisa hemat untuk bisa bertahan hidup, saat ia sudah sukses memiliki banyak uang ibunya malah sudah tidak ada.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H