Mohon tunggu...
Hans Liem
Hans Liem Mohon Tunggu... -

"My friends, love is better than anger. Hope is better than fear. Optimism is better than despair. So let us be loving, hopeful and optimistic. And we’ll change the world" * Jack Layton (1950 - 2011) *

Selanjutnya

Tutup

Puisi

Eulogy Buat Cahaya yang Meredup

2 November 2016   10:52 Diperbarui: 2 November 2016   10:59 35
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Awan gelap menyelimuti bumi.

Riuh rendah suara kegelapan semakin bergaung kencang.

Bertopeng suci nan bersih

Oh.. indahnya sinar cahaya tersisa yang semakin diredupkan paksa

Oleh angkara murka yang dijadikan lakonan.

Dalang dan Penguasa kegelapan bergandengan tangan

Bertopeng suci nan bersih

Mengasah-asah senjata dalam ucapan

Ah..Menari-nari bahagia menanti sang Raja Kegelapan tiba

Oleh angkara murka yang dijadikan senjata

Gusti Mahakuasa hanya bisa menangis sedih

Melihat kebodohan dan kemurkaan yang berlebih

Untuk apakah ini semua  diciptakan ??

Musim hujan tiba namun tidak mampu mematikan api

Dengan sesaji sang dalang menyuap api

Bertopeng suci nan bersih

Bergolak menutup tirai sinar cahaya nan terang

Dengan angkara murka yang dijadikan tameng

Keredupan semakin mencekam….

Apakah masih ada cahaya esok ?

Cahaya fajar yang menerangi alam semesta dan menelan kegelapan ?

Apakah masih mungkin terjadi ?

** Novembre Deux **

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun