Mohon tunggu...
Hanny Heriska
Hanny Heriska Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

^_^

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Seberapa Pentingnya Sih Menjaga Kesehatan Mental?

2 Maret 2022   23:19 Diperbarui: 3 Maret 2022   18:21 351
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

2. Dilihat dari kualitas tidur yang tidak baik, hubungan antara kesehatan mental dan gangguan tidur sangat memiliki hubungan yang erat diungkapkan oleh National Alliance on Mental Illnes (NAMI). Seseorang yang mempunyai masalah kesehatan mental akan menganggu jam tidurnya, banyak anak zaman sekarang yang sering tidur larut (insomnia) ini bisa menjadi salah satu faktor kesehatan mental yang ia miliki, namun alangkah baiknya tidak mendiagnosa sendiri, sebaiknya memeriksa diri ke psikolog.

3. Pola makan kamu yang berantakan, ketika kamu merasakan depresi atau kecemasan yang menganggu nafsu makan, sehingga pola makan berubah drastis itu bisa dikaitkan dengan kondisi kesehatan mental.

4. Malas untuk melakukan pekerjan, ketidakpedulian terhadap pekerjaan bisa terjadi ketika lingkungan kerja yang tidak baik, sehingga menimbulkan perasaan depresi dan kecemasan yang berlebihan.

5. Kesulitan untuk berkonsentrasi, jika kesulitan ini terjadi secara berkelanjutan, maka merupakan pertanda menurunnya kesehatan mental.

     Pada National Institute of Mental Health (NIMH), pada tahun 2017 memperkirakan sekitar 11,2 juta orang dewasa di Amerika Serikat atau sekitar 4,5% orang dewasa yang memiliki kondisi psikologis yang parah. Dengan adanya penelitian tersebut membuktikan bahwa menjaga kesehatan mental itu sangat penting. Ketika kita memiliki kesehatan mental yang baik, maka kita akan menyadari kemampuan yang kita miliki. Lantas bagaimana cara menjaga kesehatan mental kita, yaitu dengan cara:

1. Berolahraga, olahraga ini sendiri mempunyai berbagai manfaat secara proaktif untuk meningkatkan kondisi fisik dan melawan penyakit. Olahraga diakui sebagai komponen penting dalam membangun dan menjaga mental. Olahraga mempunyai manfaat psikologis, antara lain:

a. Aktivitas fisik yang disebutkan menjadi bagian untuk pengobatan depresi dan kecemasan. Secara garis besar olahraga tidak mungkin menyembuhkan, akan tetapi memberikan dampak positif. Disaat kita berolahraga tubuh kita akan mengeluarkan hormon endorphin yang dapat menyingkirkan stress dan mengembalikan suasana hati. Olahraga juga akan membawa kita kedalam hubungan kita dengan orang lain dalam lingkungan yang positif dan non-klinis.

2. Mengkonsumsi makanan dengan baik dan benar, ketika kita memakan makanan yang sehat, tubuh kita akan menerima nutrisi dan juga menyehatkan otak. Yayasan kesehatan mental Inggris mengatakan bahwa pola makan yang buruk dan tidak teratur berperan signifikan dalam peningkatan masalah kesehatan mental selama 50 tahun terakhir. Profesional kesehatan mental mengatakan bahwa kebiasaan makan yang baik sangat penting bagi orang yang mengatasi efek samping dari obat yang digunakan untuk menyembuhkan penyakit mental.

3. Lebih menghargai diri sendiri dengan tidak insecure dan membanding-bandingkan diri dengan orang lain, karena pada dasarnya setiap orang mempunyai kekurangan dan kelebihan masing-masing.

4. Selalu berusaha menilai positif dan mengambil hikmah dari masalah yang dialami.

5. Mensyukuri segala hal yang dimiliki dan lebih mencintai diri sendiri.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun