Allah Taala berfirman: "Dan janganlah kamu berbuat kerusakan di bumi setelah diciptakan dengan baik. Berdoalah kepada-Nya dengan rasa takut dan penuh harap. Sesungguhnya rahmat Allah sangat dekat kepada orang yang berbuat kebaikan." (TQS Al-A'raf [7]: 56)
Alhasil, pemindahan IKN di dalam Islam memang tidak dilarang. Namun jika dalam pemindahannya menyebabkan kezaliman bagi rakyat maka hal ini jelas dilarang. Sudah semestinya umat Islam memiliki kesadaran politik terhadap masalah-masalah yang menimpa mereka dan mengembalikannya kepada sistem Islam. Sungguh ajaran Islam akan membawa kebaikan untuk semua kalangan jika diterapkan secara sempurna dalam institusi negara. Wallahu 'alam bis shawab.
Sumber: Habar Nusantara 12 Juli 2024 (https://katamedia.id/semrawutnya-proyek-ikn-padat-penduduk-hingga-krisis-air-bersih/)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H