Slogan istri sebagai tulang rusuk sudah tidak berguna lagi bagi Bunga kecuali dia menemukan sosok yang terbaik bagi buah hatinya.
Satu yang dikhawatirkan sosok Bunga, dia hanya tidak mau ayah baru bagi Cinta kelak suatu saat tidak bisa menerima anaknya.
Berat memang, disisi lain Bunga harus menggantikan peran ayah bagi Cinta, secara psikologis pun Cinta membutuhkan sosok ayah real bagi dirinya.
Itulah kisah Bunga, sosok ibu bagi Cinta anaknya yang ditinggal suaminya meninggal.Â
Ada pula sosok Bunga lain yang mungkin merangkap jabatan dirumahnya karena bercerai dan lain sebagainya.
Artinya menggantikan sosok suami dalam mencari nafkah, dan melakukan tindakan sebagai pembuat keputusan dalam permasalahan rumah tangga, sendiri.
Selain itu, berdasarkan Badan Pusat Statistik (BPS) sebanyak 15,7 persen dari 10,3 juta wanita yang tercatat sebagai kepala keluarga (Kompas.com)
Angka yang sangat fantastis ketika di telaah, karena memang peran serta sosok suami sangat penting dan berpengaruh bagi keluarganya.
Bagaimana jika Suami Istri sibuk dengan Jabatannya yaitu bekerja diluar Rumah?
Dalam kehidupan pasangan suami istri tukar peran rumah tangga dalam berkeluarga pasti terjadi, semua orang pasti mengalaminya. Ujungnya saling membantu.
Baik itu ketika mencuci, memasak, bahkan seorang kakek dan nenek pun banyak yang menggantikan peran ibu dan bapak dari cucunya, karena anak dan menantunya sibuk bekerja di luar.