Mohon tunggu...
Haisam Rafiq
Haisam Rafiq Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Ilmu Komunikasi UIN Sunan Kalijaga

Manusia normal

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Cegah Dehidrasi! Cara Mudah Supaya Tubuh Tetap Terhidrasi Seharian

8 Maret 2024   01:01 Diperbarui: 8 Maret 2024   01:05 116
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Hal ini membuat kandungan cairan pada buah-buahan dapat tersimpan lebih lama pada tubuh sehingga tubuh memiliki waktu yang lebih banyak untuk menyerap vitamin, mineral, dan antioksidan dari buah-buahan tersebut.

Buah-buahan yang kaya akan kandungan cairan di dalamnya yaitu semangka, jeruk, melon, belimbing, anggur, dan buah-buahan lainnya. Kamu dapat mengonsumsinya secara langsung, dipotong-potong, atau di buat menjadi jus.

  • Minum susu skim

Susu mengandung elektrolit konsentrasi tinggi yang dapat membantu menyeimbangkan jumlah air pada tubuhmu. Penelitian telah membuktikan bahwa meminum susu skim dapat membuat tubuh tetap terhidrasi dengan lebih baik dibanding dengan hanya minum air putih, ditambah dengan kandungan protein dan nutrisi lainnya membuat susu skim menjadi pilihan tepat untuk mencukupi kebutuhan cairan tubuh agar tetap terhidrasi sepanjang hari.

Susu skim juga kaya akan kandungan vitamin dan juga mineral yang diperlukan oleh tubuh untuk mengembalikan energi setelah beraktvitas. Namun, perlu berhati-hati bagi beberapa orang yang tidak toleran dengan kandungan laktosa atau protein susu tertentu. Tetap memaksakan untuk meminum susu skim bagi orang yang tidak toleran dengan kandungan tersebut dapat menyebabkan mual dan rasa tidak nyaman di perut.

  • Minum air kelapa

Air kelapa bisa dijadikan pilihan minuman pengganti cairan yang bagus bagi tubuh. Sebab, air kelapa mengandung berbagai jenis elektrolit yang bisa membantu mengembalikan cairan tubuh yang hilang sehingga tubuh bisa terhidrasi dengan baik.

Air kelapa merupakan minuman bernutrisi yang kaya akan garam, kalsium, kalium, antioksidan dan juga magnesium yang tentunya sangat bermanfaat bagi tubuh. Selain itu, air kelapa juga merupakan minuma yang rendah gula sehingga selain dapat menghidrasi tubuh, namun juga dapat memberikan manfaat kesehatan lain bagi tubuh.

Nah, itulah 5 cara mudah yang bisa kamu lakukan supaya tubuh dapat terhidrasi dan kebutuhan cairan tercukupi dengan baik.

Dengan mengikut cara mudah tersebut, kamu bisa tetap terhidrasi sepanjang hari dan mendapatkan manfaat kesehatan lainnya. Perlu diketahui, setiap orang memiliki jumlah kebutuhan cairan yang berbeda-beda. Jadi, sesuaikan dengan kebutuhan kamu dan tetap jaga kesehatan ya~

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun