Mohon tunggu...
Gu Hanna
Gu Hanna Mohon Tunggu... Freelancer - Seorang Pembelajar Sejarah

Saya suka kurtilas hehe :)

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Strategi yang Digunakan Pelajar untuk Menghadapi Globalisasi dan Perkembangan IPTEK

26 Oktober 2020   09:47 Diperbarui: 24 Mei 2021   12:36 6089
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Strategi yang digunakan pelajar dalam menghadapi globalisasi. | Dokumentasi Pribadi

Pada zaman ini, globalisasi bukanlah suatu istilah yang asing, terutama untuk generasi muda. Perkembangan globalisasi terjadi secara pesat pada era digital dan teknologi ini. Namun, apa itu globalisasi? Secara umum, globalisasi merupakan fase atau proses perubahan yang mendunia dan terjadi secara menyeluruh. 

Dengan kata lain, globalisasi dapat diartikan sebagai proses yang mendunia atau internasionalisasi. Globalisasi dapat mempengaruhi beberapa aspek kehidupan, seperti aspek politik, ekonomi, dan sosial budaya. 

Aspek politik terlihat pada yang didasarkan pada nilai-nilai universal, seperti Hak Asasi Manusia. Aspek ekonomi berbicara dengan perubahan transaksi dan meliputi pasar dunia internasional, sedangkan sosial budaya membahas tentang perubahan unsur-unsur sosial.

Globalisasi tidak terjadi secara tiba-tiba, namun terjadi dengan sangat cepat. Proses globalisasi dipengaruhi oleh dua faktor yang mendorong, yaitu faktor internal dan faktor eksternal. Faktor eksternal merupakan faktor yang berasal dari luar, atau dunia internasional, sedangkan faktor internal terjadi di dalam dan berasal dari masyarakat wilayah tersebut. 

Faktor eksternal yang mempengaruhi terjadinya globalisasi adalah perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, kesepakatan intensional tentang pasar bebas, politik dunia, perkembangan HAM di berbagai negara, dan lain sebagainya. 

Faktor internal terjadinya globalisasi adalah ketergantungan kepada suatu negara, kebebasan pers atau media, berkembangnya cara berpikir masyarakat, dan lainnya. Dari semua faktor pendorong internal dan eksternal, faktor yang paling berpengaruh dalam mempercepat perkembangan globalisasi adalah adanya ilmu pengetahuan dan teknologi yang sangat maju.

Baca juga: Urgensi Pendidikan Dalam Menghadapi Globalisasi

Ilmu adalah sumber pengetahuan yang bisa diuji dan digunakan untuk berbagai hal. Pengetahuan merupakan wawasan yang didapatkan seseorang dari berbagai sumber. Sedangkan teknologi merupakan alat bantu, studi peralatan, prosedur dan metode yang digunakan dalam berbagai cadang. 

Ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK) adalah  sumber informasi yang dapat menyebar luas kepada semua orang untuk menghasilkan suatu produk yang bermanfaat bagi manusia. Dalam era globalisasi, IPTEK digunakan untuk beragam hal. IPTEK meningkatkan kualitas informasi dan komunikasi, sepeti mempercepat dan mempermudah informasi, komunikasi, dan layanan. IPTEK juga meningkatkan pertumbuhan ekonomi, industri, kedokteran, dan lainnya. 

Selain itu, IPTEK digunakan untuk satelit komunikasi yang memungkinkan kita untuk berkomunikasi dengan mudah. IPTEK juga digunakan untuk membuat nuklir sebagai senjata, seperti bom atom.

Globalisasi memberikan banyak dampak positif kepada masyarakat dunia. Komunikasi antar negara atau komunikasi berjarak jauh dapat dilakukan dengan cara yang mudah, efektif dan efisien. Hal tersebut disebabkan oleh globalisasi yang juga memudahkan dan mempercepat kan kita untuk mendapatkan informasi dan pengetahuan melalui internet. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun