Hal ini berbeda dengan sampir keris Sumatra. Sampir keris Sumatra memiliki bagian lengkung yang pendek dan salah satu bagian sisi kanannya berbentuk cekung. Hal ini dibuat agar menyerupai bentuk perahu sebagai simbolisasi. Selain dari sampir, perbedaan keris juga dapat dilihat dari buntut atau sepatu warangka.Â
Pada keris jawa, sepatunya diseiraskan dengan batang warangka sehingga tampak menyatu antara batas dan sepatu warangka. Penyatuan batang dan sepatu ini membuat ujung warangka keris berbentuk cembung. Sementara pada keris Sumatera, bagian sepatu dibuat lebih lebar dari pada batang warangka sehingga terlihat seperti bagian yang berbeda. Bagian bawah sepatu tersebut berbentuk  datar atau cembung.
Berdasarkan bacaan ini, ada berapakah keris Sumatra dan keris Jawa yang terlihat pada foto pertama?
Sumber bacaan: Yuwono, Basuki Teguh (2012). Keris Palembang: Sebuah Kajian Visual terhadap Keris Palembang. Ornamen Vol.9 no. 2
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H