Mohon tunggu...
Hadi Santoso
Hadi Santoso Mohon Tunggu... Penulis - Penulis. Jurnalis.

Pernah sewindu bekerja di 'pabrik koran'. The Headliners Kompasiana 2019, 2020, dan 2021. Nominee 'Best in Specific Interest' Kompasianival 2018. Saya bisa dihubungi di email : omahdarjo@gmail.com.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Jung Kook, Sejarah Wakil Asia, dan Peluang di Babak 16 Besar Piala Dunia 2022

3 Desember 2022   08:14 Diperbarui: 3 Desember 2022   08:18 322
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik


Ketika Jung Kook, personel boyband tenar asal Korea Selatan, BTS, menyanyikan lagu "Dreamer" di pembukaan Piala Dunia 2022 lalu, dia tidak sekadar bernyanyi.

Jung Kook rupanya juga sedang mengobarkan semangat juang Son Heung Min dan kawan-kawannya di Tim Korea Selatan juga tim-tim Asia, untuk tidak takut bermimpi melangkah jauh di Piala Dunia 2022.

"Look who we are, we are the dreamers

We make it happen, cause we believe it

Look who we are, we are the dreamers

We make it happen, cause we can see it"

Tadi malam, lirik lagu Jung Kook--yang oleh beberapa netizen dianggap mirip Michael Jackson saat tampil di acara pembukaan--seperti menjadi kisah nyata bagi Korea Selatan. Pemimpi yang bisa meraih mimpinya karena yakin.

Ya, lewat pertandingan dramatis menegangkan hingga menit akhir, Korea Selatan (Korsel) menggapai mimpinya lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022.

Memikul beban harus menang melawan Portugal untuk lolos ke babak 16 besar, Korea Selatan ternyata mampu menaklukkan Cristiano Ronaldo dkk di laga  terakhir Grup H, Jumat (2/12) malam. Mereka menang 2-1.

Pendukung Korsel sempat membisu ketika Portugal unggul cepat lewat gol Ricardo Horta di menit ke-5. Bukannya down, justru gol itu yang melecut semangat Son dkk. Mereka bisa menyamakan skor 1-1 di menit ke-27 lewat gol Kim Young-gwon.

Lantas, drama tercipta di menit akhir babak kedua. Korsel melakukan serangan balik lewat Son. Pengalaman main di Liga Inggris membuat Son tenang menguasai bola dan dengan jeli melepas umpan kepada Hwang Hee-chan yang lantas mengubahnya menjadi gol kemenangan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun