Hasil dini hari tadi menjadi akhir cerita babak perempat final. Empat tim semifinalis Liga Champions sudah ketahuan. Menariknya, semifinal menghadirkan rivalitas antara tim Jerman melawan tim Prancis.
Ya, babak semifinal hanya diisi oleh dua tim dari Bundesliga Jerman dan Ligue 1 Prancis yang selama ini dianggap sebagai "liga mudah" dibandingkan Liga Inggris, Liga Italia, atau Liga Spanyol.
Laga semifinal pertama akan mempertemukan Paris Saint Germain (PSG) melawan RB Leipzig pada 18 Agustus mendatang. Sehari kemudian, Lyon akan menghadapi Bayern Munchen.
Pemenang laga semifinal akan lolos langsung ke final. Sebab, UEFA menerapkan format baru, single match untuk perempat final dan semifinal dikarenakan pandemi yang belum usai. Tidak ada lagi laga tandang dan kandang seperti dulu.
Nah, menurut sampean (Anda), siapa dua tim yang akan lolos ke final di Estadio Da Luz di Lisbon, Portugal pada 23 Agustus mendatang? Salam
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H