Kebahagiaan.
Satu kata yang punya seribu makna karena bentuknya memang bisa macam-macam. Dari yang sesederhana dapat coklat gratis sampai yang filosofis seperti perdamaian dunia, semuanya adalah bentuk kebahagiaan.
Tapi apa definisi kebahagiaan itu sendiri?
Kalau mengingat-ingat pengalaman pribadi, saya bahagia tiap ultah karena banjir mainan. Saya bahagia ke sekolah karena mendapatkan banyak teman dan diikutkan berbagai kegiatan. Saya bahagia ketika dibelikan motor karena jadi bebas kemana-mana dan well, bisa bergaya.
Saya bahagia ketika lulus SMA karena mendapatkan sertifikat sebagai syarat mendaftar ke perguruan tinggi. Saya bahagia ketika diterima di perguruan tinggi dan di jurusan yang saya minati. Saya bahagia setiap kali mendapatkan keponakan. Saya bahagia ketika lulus jadi sarjana karena mendapatkan syarat untuk melamar pekerjaan.
Saya bahagia diterima bekerja di perusahaan tempat saya melamar. Saya bahagia waktu cinta saya dibalas. Hubungannya kandas, tapi artikel ini kan tentang kebahagiaan, mungkin nanti kalau topiknya "sakitnya tuh disini" saya curhat berlembar-lembar lewat Kompasiana. Karena sudah melantur saya kira sebaiknya saya sudahi paparan kebahagiaan saya dan mulai mencoba menyimpulkan.
Definisi kebahagiaan? Kebanjiran... mendapatkan... dibelikan... mendapatkan... diterima... mendapatkan... dibalas. Saya kira polanya jelas.
Kebahagiaan adalah ketika kita mendapatkan apa yang kita harapkan/inginkan. Dan definisi ini cocok dengan coklat dan perdamaian dunia tadi. Kalau itu yang diidamkan ya berbahagialah. Sesederhana itu dan serumit itu.
Tapi kenapa susah sekali jadi bahagia?
Buddhis yang (merasa) terlatih akan langsung menukas -- Karena hidup itu penderitaan!
Saya kurang setuju. Penderitaan itu kegagalan mempertahanan kebahagiaan bukan kegagalan meraih kebahagiaan. Buktinya saya sudah berkali-kali bahagia koq. Tapi fakta bahwa terjadi sampai berkali-kali menunjukkan saya tidak benar-benar bahagia. Setiap kali mendapatkan apa yang diinginkan ada sebentuk kegundahan. Kegelisahan. Kehampaan.
Lalu apa? Apa hanya ini?
Kalau definisi kebahagiaan saya benar, penyebab kehampaan/kegundahan itu tidak bisa lain, selain -- Kita tidak pernah benar-benar tahu apa yang kita mau. Kayaknya mau coklat, mungkin kalau dunia damai saya bahagia, Kalau papa mama bahagia saya mestinya bahagia, kalau anak-anak sukses masak saya tidak bahagia?, kalau saya berbuat baik saya pasti bahagia, kalau saya enyahkan semua penderitaan yang tersisa kebahagiaan dong...
Ini baru saya seorang lho. Setiap orang punya dan berusaha mewujudkan kebahagiaannya sendiri. Semuanya berkeliaran di planet yang sama, di benua yang sama, di negara yang sama, di kota yang sama, di keluarga yang sama. Bayangkan potensi benturannya.