Ketika kita naik kelas, naik jabatan, dapat hadiah; kita tidak benar-benar bisa berbagi rasa bahagia tersebut kepada orang lain. Hanya diri kita sendiri yang merasakan. Bisa jadi ada orang lain yang iri hati dengan jabatan baru kita, dengan hadiah yang kita terima.
Pada akhirnya kita hidup sendiri di dunia ini. Kita tidak (benar-benar) bisa berbagi semuanya.
Ketika makan kenyang; tidak bisa membaginya kepada orang lapar. Tidak bisa membagi kesehatan dan rasa sakit kita. Tidak bisa berbagi rasa kecewa, sedih, senang, susah kepada orang lain.
Apa yang kita lakukan akan menimbulkan efek pada diri kita sendiri. Kenyang setelah makan, merasa bugar setelah olahraga. Kita berbuat, kita merasakan semuanya.
Orang-orang di sekitar kita memang bisa membantu kehidupan kita, secara langsung maupun tidak langsung. Sebagai tempat untuk kita melatih diri. Namun dalam kenyataan kita akhirnya hidup sendiri. Dan kelak, mati pun sendiri.
**
Tangerang, 29 November 2021
Penulis: Dhana Putra untuk Grup Penulis Mettasik
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H