Sebagai masyarakat yang telah bersedia menjawab seluruh pertanyaan dengan jujur, saya pun punya harapan. Tak muluk-muluk. Cukup berharap, data yang melibatkan 441.000 petugas di seluruh Indonesia ini dapat dimanfaatkan sesuai dengan pencanangannya. Benar-benar diimplemetasikan seperti perencanaannya.
Tak hanya sekadar kumpulan data untuk dijadikan referensi. Tetapi lebih dari itu. Benar-benar menjadi data tunggal yang dimanfaatkan secara integratif. Tentunya demi kemajuan masyarakat Indonesia. Bukan demi kepentingan segelintir orang.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H