Konon, kain tapis sudah dibuat sejak ratusan tahun yang lalu. Awalnya, motif kain tapis itu terdiri dari motif kait dan kunci, pohon kehidupan atau bangunan berisi roh orang yang sudah meninggal. Tetapi seiring perkembangan zaman, tapis mulai dimodifikasi termasuk disesuaikan dengan pesanan para pemakai tapis.Â
Jika Anda kolektor kain Nusantara, tapis ini sangat direkomendasikan untuk dikoleksi. Bisa disimpan, dipakai atau dijadikan oleh-oleh bagi orang yang kita sayangi.Â
Dan ketika kita membeli tapis ini, maka kita sudah berkontribusi untuk ikut mengembangkan kegiatan para ibu rumah tangga. Juga membantu mereka untuk menambah pendapatan bagi keluarga.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H