Dalam Pendidikan, berarti pendidik harus memiliki wawasan dan pengetahuan untuk dibagikan kepada para peserta didik.Â
3. Tut Wuri Handayani
Tut Wuri memiliki arti mengikuti dari belakang, sedangkan handayani berarti memberi dorongan moral. Jadi, dalam hal ini, pendidik harus bisa memberikan kemerdekaan kepada setiap para peserta didiknya dengan perhatian yang sepenuhnya untuk memberi arahan dan petunjuk.
Karya Ki Hajar Dewantara
Sebagai seorang pendidik budayawan, sekaligus jurnalis, Ki Hajar Dewantara mempunyai beberapa karya semasa hidupnya. Karya-karyanya tersebut sudah banyak dipublikasikan dan juga sudah memberikan banyak sumbangsih terhadap perkembangan pendidikan yang ada di Indonesia. Berikut karya-karya dari Ki Hajar Dewantara:
1. Ki Hajar Dewantara, Buku Bagian Pertama: Tentang Pendidikan
Buku ini membahas mengenai gagasan serta pemikiran dari Ki Hajar Dewantara di bidang Pendidikan, di antaranya adalah tentang Pendidikan nasional.
Pendidikan kanak-kanak, pendidikan sistem pondok, adab, dan etika keteladanan, pendidikan, serta kesusilaan. Ki Hajar Dewantara berpendapat bahwa kemerdekaan bngsa untuk mendapat kesejahteraan tidak hanya bsa dicapai melalui jalan politik saja, tetapi juga melalui jalur Pendidikan.
2. Ki Hajar Dewantara, Buku Bagian Kedua: tentang Kebudayaan
Di dalam buku ini, Ki Hajar Dewantara membuat tulisan tentang kesenian dan budaya, di antaranya adalah Pembangunan Kebudayaan Nasional, Kebudayaan SIfat Pribadi Bangsa, Asosiasi antara Barat dan Timur.
3. Ki Hajar Dewantara, Buku Bagian Ketiga: tentang Politik dan Kemasyarakatan
Buku ini adalah tentang tulisan-tulisan tentang politik antara tahun 1013 hingga 1922 yang membuat ramainya dunia imperialis Belanda beserta tulisan tentang wanita dan perjuangannya.
4. Ki Hajar Dewantara, Buku Bagian Keempat: tentang Riwayat dan Perjuangan Hidup Penulis
Di bukunya yang keempat ini, Ki Hajar Dewantara banyak menuliskan tentang kisah kehidupan serta perjuangan hidup perintis.
Itulah konsep trilogi Ki Hajar Dewantara beserta dengan karya-karya yang dimilikinya. Kamu juga bisa mengenal lebih jauh tentang Ki Hajar Dewantara beserta kisah perjuangannya dalam hal pendidikan melalui biografi Ki Hajar Dewantara.
Penulis: Nurul Ismi Humairoh
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H