Mohon tunggu...
Gramedia Official
Gramedia Official Mohon Tunggu... Lainnya - Tempat kamu mencari buku 📚

📖 Halaman untuk pecinta buku. Dari trivia, review, hingga rekomendasi buku dari #SahabatTanpaBatas-mu. 🤗

Selanjutnya

Tutup

Entrepreneur Pilihan

Menggeser Elon Musk, Inilah Sosok Bernard Arnault yang Menjadi Orang Terkaya di Dunia!

17 April 2023   11:35 Diperbarui: 17 April 2023   11:34 271
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Nah, selama perjalanan karirnya sebagai pengembang properti tersebut, Arnault tercatat berhasil mengambil alih Boussac Saint-Frres, yang merupakan sebuah grup tekstil yang telah bangkrut dan menjadi pemegang saham terbesar dari Christian Dior.

Kemudian Bernard Arnault memutar dana perusahaannya di tahun 1989 untuk membeli saham LVMH. Diketahui, pada saat itu LVMH ini telah memiliki dua anak perusahaan, yaitu Louis Vuitton dan moet Hennessy yang secara resmi telah bergabung di tahun 1987.

Dalam kurun waktu selama tiga decade, Arnault mengubah LVMH menjadi sebuah perusahaan mewah dan raksasa yang menjual beberapa jenis produk, di antaranya wine, champagne, parfum, fashion, perhiasan, serta kosmetik. Perusahaan ini sudah berhasil menaungi lebih dari 5.500 toko yang ada di seluruh dunia dengan nilai pasar yang mencapai sekitar 365,7 miliar euro.

Saat ini, LVMH telah mempunyai 75 merek mewah dari Tiffany & Co. sampai Marc Jacobs, yang menjadikannya sebagai merek mewah yang paling berharga di dunia. Lalu, yang membuat Arnault berhasil menjadi salah satu orang terkaya di dunia adalah dirinya mempunyai 97,5% saham di Christian Dior SE, yang menguasai 41,2% LVMH. 

Mengingat kapitalis dari pasar LVMH saat ini sudah sebesar US$426 miliar. Hal inilah yang menempatkan nilai sahamnya hamper mencapai US$175 miliar.

Terkenal sebagai seorang pebisnis yang sangat handal, Bernard Arnault juga adalah seorang kolektor seni. Dirinya juga memimpin pembukaan Foundation Louis Vuitton di tahun 2014 di Bois de Boulogne, Paris.

Foundation Louis Vuitton sendiri adalah sebuah museum seni dan pusat budaya yang dibuat oleh seorang arsitek ternama yang berasal dari Amerika Serikat-Kanada, yaitu Frank Gehry. Museum ini dibangun dengan tujuan untuk menampung koleksi dari perusahaan LVMH dan koleksi pribadi yang dimiliki oleh Bernard Arnault.

Selain dikenal sebagai orang terkaya di dunia, dirinya juga terkenal sebagai sosok pribadi yang dermawan, Arnault gemar mendonasikan sejumlah kekayaan yang dimilikinya untuk orang-orang di sekitarnya yang kurang beruntung.

Nah, itulah profil tentang Bernard Arnault sebagai salah satu orang terkaya di dunia yang berhasil menggeser posisi Elon Musk sebagai orang terkaya di dunia nomor 1. 

Kekayaan yang dimiliki oleh Bernard Arnault ini sebetulnya tidak terlepas dari keuletan serta ketekunannya dalam bisnis yang dijalaninya.

Penulis: Nurul Ismi Humairoh

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Entrepreneur Selengkapnya
Lihat Entrepreneur Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun