Mohon tunggu...
Taruli Basa
Taruli Basa Mohon Tunggu... Wiraswasta - Auroraindonet.com

Penulis buku 12 Aktivitas Menyenangkan Penerbit Grasindo, buku IMAGO DEI (Segambar dan serupa dengan Allah) tentang perjalanan missi ke daerah, buku mata pelajaran TK, penulis narasi, cerita pendek dan juga puisi.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Panti Jompo Pilihan Terakhir untuk Lansia

3 Juli 2024   18:08 Diperbarui: 3 Juli 2024   18:23 197
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
kamar tidur yang masih sedang dibangun (dokpri)

kamar tidur yang masih sedang dibangun (dokpri)
kamar tidur yang masih sedang dibangun (dokpri)

2. Keamanan Orang tua jika tinggal di rumahnya sendiri

Pada umumnya orang tua kita lebih nyaman tinggal di rumahnya sendiri dibandingkan tinggal bersama keluarga anak-anaknya. Namun ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan mengapa orang tua kita tidak dapat tinggal sendirian di rumah, yaitu kondisi keamanan. Orangtua yang sudah lansia ketika tinggal di rumah sendiri harus diperhatikan keamanannya, karena mereka telah menurun secara fisik. Bisa saja orang tua kita mengalami kecelakaan sendiri di rumah, seperti menyalakan kompor saat memasak namun lupa mematikannya, sehingga terjadi kebakaran, atau tergelincir di kamar mandi tidak ada yang melihat, atau terjatuh saat berjalan dan tidak ada yang melihat dan membantu akhirnya orang tua kita meninggal tanpa ada yang mengetahui dan banyak lagi kecelakaan yang terjadi terhadap orang tua ketika mereka ditinggal sendirian di rumah.

tempat salon (dokpri)
tempat salon (dokpri)

Dengan berbagai pertimbangan seperti ini, keluarga atau anak-anaknya harus memikirkan bagaimana caranya agar orang tua kita mempunyai rasa aman ketika tinggal di rumahnya sendiri, jika anak-anak tidak ada yang dapat menemani tinggal di rumah karena semua sudah bekerja bahkan bekerja di luar negeri, maka Panti Jompo adalah solusi terbaik.

ruang tempat menonton / studio mini (dokpri)
ruang tempat menonton / studio mini (dokpri)

Panti Jompo disediakan oleh negara atau pihak pengelola swasta, komunitas sosial atau gereja bertujuan agar lansia dapat merasakan keamanan, kenyamanan dan gembira ketika mereka bersama dengan teman mereka sesama lansia. Panti Jompo disediakan untuk mereka yang membutuhkan dan ada juga beberapa jenis panti jompo. Ada yang dikelola oleh pemerintah dimana biaya dan dana operasional disediakan oleh negara sementara Panti Jompo yang dikelola oleh swasta atau gereja dananya dari pengelola tersebut. 

ruang baca (dokpri)
ruang baca (dokpri)

Salah satu Panti Jompo yang dikelola oleh gereja yaitu Panti Jompo Yayasan Panti Werda Hana merupakan salah satu Badan Pelayanan milik Gereja Kristen Indonesia Sinode Wilayah Jawa Barat. Perkembangan Panti Jompo Werda Hana hingga hari  ini semakin bagus, ada banyak fasilitas yang disediakan oleh pihak pengelola Panti Jompo. Ada fasilitas kesehatan yang menunjang seperti Rumah Sakit kecil yang disediakan di Panti Jompo. Ruang makan, tempat nongkrong, aula, tempat nonton seperti studio, salon, dan banyak lagi fasilitas lain yang disediakan. Di Panti Jompo ini ada kegiatan yang rutin setiap hari dan ada juga kunjungan dari berbagai komunitas atau gereja yang berkunjung sehingga para lansia tidak bosan dan bahkan mereka mempunyai banyak kegiatan setiap hari. 

salah satu ruang makan (dokpri)
salah satu ruang makan (dokpri)

Pada kesempatan berkunjung ke Panti Jompo Werda Hana, penulis melihat para lansia tersebut menikmati kebersamaan dengan lansia lainnya, bahkan ada seorang lansia bersaksi mengatakan beliau sangat betah tinggal di Panti Jompo. Ketika anaknya mengajak keluar setiap minggu untuk bersama dengan keluarga, ibu tersebut menolak dengan mengatakan bahwa beliau telah mempunyai kegiatan di Panti Jompo. Dari kesaksian ibu tersebut, kita dapat melihat bahwa seorang lansia yang ada di Panti Jompo dapat merasakan kebahagiaan dan kenyamanan tersendiri. Memang Panti Jompo Werda Hana ini adalah Panti Jompo yang mandiri artinya berbayar, setiap bulan keluarga akan membayarkan sesuai dengan paket yang diambil. Mulai dari tiga juta per bulan hingga dua puluh juta. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun