Mohon tunggu...
Gordi SX
Gordi SX Mohon Tunggu... Freelancer - Pellegrinaggio

Alumnus STF Driyarkara Jakarta 2012. The Pilgrim, La vita รจ bella. Menulis untuk berbagi. Lainnya: http://www.kompasiana.com/15021987

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Artikel Utama

Yesus Lahir Seperti Roti

25 Desember 2016   07:20 Diperbarui: 26 Desember 2016   07:33 599
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kandang Natal dari Malta, FOTO: lastampa.it

Kandang Natal hasil karya pilihan beberapa seniman di Malta ini berukuran besar. Panjangnya sekitar 17 meter, lebar 12 meter dan tingginya 8 meter. Kandang Natal iniโ€”seperti Pohon Natalโ€”akan dipajang sampai 8 Januari tahun 2017 yang akan datang.

Kandang Natal dari Malta, FOTO: lastampa.it
Kandang Natal dari Malta, FOTO: lastampa.it
Kalau Kandang Natal dari Malta, Pohon Natal didatangkan dari daerah Scurelle-Valsugana, Trento, Italia Utara. Pohon cemara merah berusia 85 tahun ini diambil dari hutan lindung di kota Scurelle. Apakah ini tidak merusak hutan? Apalagi kalau setiap tahun seperti ini?

Jika menilai sampai di sini saja, mungkin muncul penilaian negatif. Pada saat yang sama rupanya, ditanam sebanyak 45 pohon sejenis. Woaoโ€ฆini pelajaran bagus. Sebatang yang dicabut, 45 batang ditanam. Hutan ini kelak akan rindang kembali.

Pohon ini kemudian dihias dengan berbagai objek hiasan dari berbagai negara di dunia. Hiasan ini disiapkan oleh sekelompok anak-anak dari sebuah yayasan dengan nama Fondazione Contessa Lene Thun Onlus.(Yayasan Keluarga Ratu Lene Thun). Yayasan ini mengorganisir kerja anak-anak yang terlibat. Anak-anak ini bekerja di bawah bimbingan orang tua mereka.

Setelah dihias, Pohon Natal setinggi 25 meter ini ditempatkan di halaman Basilika Santo Petrus, Vatikan. Di sampingnya ada Kandang Natal dari Malta. Kandang dan Pohon Natal ini mulai dipajangkan sejak tanggal 9 Desember yang lalu.

Menurut Paus Fransiskus, Kandang dan Pohon Natal ini menawarkan nilai-nilai kehidupan, cinta, damai, dan penghormatan pada alam. Melalui pohon yang diambil dari alami tuโ€”lanjut Pausโ€”kita diajak untuk berterima kasih pada Pencipta dengan menghormati karya-Nya di alam ini.

Pohon Natal di Vatikan, FOTO: strettoweb.com
Pohon Natal di Vatikan, FOTO: strettoweb.com
Dalam homili Misa Malam Natal semalam, Paus juga menyimbolkan kelahiran Yesus seperti proses pembuatan sebuah roti. Kata Paus, Yesus lahir seperti roti. Roti memberi kita kehidupan. Demikian juga Yesus memberi kita kehidupan. Yesus tidak membuat perpecahan dan perselisihan antara anak-anaknya di dunia.

Ah rasa-rasanya roti mesti menjadi simbol makanan di dunia. Makanan yang juga untuk semua. Makanan yang tidak hanya menjadi milik kaum tertentu saja. Betapa banyak anak-anak di Aleppo-Siria sana yang tidak merasakan kebahagiaan seperti Yesus yang lahir dan diapiti oleh dua orang tuanya. Anak-anak di Aleppo juga menderita kelaparan karena tidak mendapat ROTI seperti yang dialami oleh anak-anak lainnya di dunia ini.

Benar kata Paus, Natal ini membawa harapan bagi kita semua. Hanya saja harapan ini kadang dihalau oleh sebagian manusia. Manusia membutuhkan harapan dan manusia sendirilah yang menghancurkan harapan itu.

Di belahan lain, harapan itu menjadi kata yang membahagiakan dalam situasi yang tidak tentu. Sementara di Indonesia, kata harapan itu menjadi tak berarti kala kelompok yang mengatasnamakan agama mayoritas sibukmenjadi โ€˜hakim sendiriโ€™. Setiap tahun bermain hakim dengan melarang mengucapkan SELAMAT NATAL, melarang orang untuk berdagang termasuk dengan menarik perhatian pelanggan dengan atribut tertentu. Kalau begini terus, kapan majunya Indonesia ini? Di negara lain, orang sibuk bekerja, di Indonesia kelompok agama ini sibuk menjadi Tuan atas kelompok agama lainnya.

Kandang Natal dari Malta, Pohon Natal dari kota Trento, Italia, FOTO: AFP
Kandang Natal dari Malta, Pohon Natal dari kota Trento, Italia, FOTO: AFP
Sekadar berbagi yang dilihat, ditonton, didengar, dirasakan, dialami, dibaca, dan direfleksikan. SELAMAT NATAL untuk umat Katolik dan Kristen Protestan di seluruh Indonesia dan seluruh dunia.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun