Mohon tunggu...
Gilang Setia Aji Wulandaru
Gilang Setia Aji Wulandaru Mohon Tunggu... Guru - Guru

Saya menyukai pendidikan, Saya adalah Tenaga Pendidik di SMKN 1 Tulang Bawang Tengah, saya mengajar pada jurusan Agribisnis Ternak Unggas

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Langkah Langkah Pembelajaran PBL (Problem Based Learning) pada Mapel Agribisnis Ternak Unggas di SMK

26 November 2022   08:58 Diperbarui: 26 November 2022   09:03 362
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Salam sehat bapak ibu guru hebat di seluruh nusantara, guru sebagai garda terdepan dalam meningkatkan mutu pendidikan dan kecerdasan generasi generasi muda yang akan datang. Izinkan penulis berbagi pengalaman dalam kegiatan belajar mengajar yang telah dilakukan saat ini. Pembelajaran ini dilaksanakan di SMKN 1 Tulang Bawang Tengah, Provinsi Lampung.

Kompetensi Dasar (KD)

Indikator Pencapaian Kompetensi

3.3.   Menerapkan pengetahuan tentang   pemberian pakan dan air minum unggas pedaging.

3.3.1 Peserta didik mampu menjelaskan tentang cara pemberian pakan dan air minum unggas pedaging.

4.3.  Memberi pakan dan air minum ternak unggas pedaging.

4.3.3. Peserta didik mampu melakukan pemberian pakan dan minum unggas pedaging.

Tujuan Pembelajaran :

1. Melalui literasi membaca (C) peserta didik (A) mampu memahami tentang cara pemberian pakan dan air minum unggas pedaging (B) dengan benar (D).

2. Melalui diskusi (C), peserta didik (A) mampu menjelaskan langkah langkah pemberian pakan dan air minum unggas pedaging (B) dengan benar (D)

3. Melalui diskusi (C), Peserta didik (A) mampu menerapkan pemberian pakan dan minum unggas pedaging (B) dengan benar (D)

Pendahuluan

1. Guru memeriksa kesiapan peserta didik (Kondisi kelas)

2. Guru memberi salam dan doa ( Religius )

3. Peserta didik dicek kehadiran dengan melakukan presensi oleh guru

4. Mengaitkan materi dengan pengalaman peserta didik, sejauh mana peserta didik mengetahui tentang materi (Apersepsi)

5. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran

Kegiatan Inti

Mengamati

1. Peserta didik diberi penugasan untuk memusatkan perhatian pada materi Menerapkan pengetahuan pemberian pakan dan air minum unggas pedaging dengan literasi 5 – 10 menit sebelum memulai pembelajaran.

2. Guru melakukan pertanyaan pemantik kepada Peserta didik guna menggali pengetahuan tentang materi yang dibaca oleh Peserta didik.

3. Peserta didik menonton video tentang tentang cara pemberian pakan dan minum unggas pedaging dalam media video setelah itu guru menggali pemahaman Peserta didik tentang video yang di lihat

4. Peserta didik mengamati gambar dan penjelasan  yang ditayangkan dalam media powerpoint

5. Peserta didik menonton video tentang langkah langkah pemberian pakan dan minum unggas pedaging setelah itu guru menggali pemahaman Peserta didik tentang video yang di lihat

Menanya

6. Peserta didik melakukan kegiatan tanya jawab mengenai masalah yang telah disampaikan dengan bimbingan guru.

7. Guru membagi Peserta didik ke dalam kelompok kerja untuk menyiapakan tahap penyelidikan

8. Peserta didik mempersiapkan diri untuk bekerja  dalam  kelompok. (Percaya Diri)

Mencoba

9. Peserta didik mengerjakan hasil penyelidikannya terhadap video yang di tonton ke dalam LKPD secara berkelompok. (Gotong Royong)

10. Guru membimbing Peserta didik dalam diskusi kelompok, setiap Peserta didik diberi kesempatan bertanya apabila ada kendala dalam pelaksanaan kegiatan

11. Diskusi dilakukan secara berkelompok dengan pembagian 4-7 Peserta didik berdasarkan minat

12. Guru memberi kesempatan bagi peserta didik untuk menyampaikan

Mengkomunikasikan

13. Peserta didik mempresentasikan hasil kegiatan praktik diskusi kepada peserta yang lain

14. Peserta didik yang lain memberi tanggapan hasil dari diskusi kelompok

15. Guru melakukan penilaian selama proses diskusi

16. Guru bersama Peserta didik melakukan evaluasi terhadap jalanya kegiatan pembelajaran

17. Peserta didik mengevaluasi poin poin penting mengenai materi yang di pelajari

18. Guru memberi pengarahan mengenai hasil hasil yang peroleh untuk selanjutnya secara bersama menemukan manfaat langsung maupun tidak langsung dari hasil pembelajran

Penutup 

19. Membuat resume point-point penting yang muncul dalam kegiatan pembelajaran

20. Menginformasikan materi yang akan datang pada peserta didik.

21. Guru memberikan tindak lanjut dari pembelajaran yang sudah dilakukan

22. Pada penutup pembelajaran diakhiri dengan salam dan doa bersama sesuai dengan kepercayaan masing-masing. (Peduli)

Demikian yang dapat penulis sampaikan dalam berbagi informasi, saran dan kritik untuk membangun dan menjadi lebih baik lagi sangat di perlukan bagi penulis. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun