Bahwa seharusnya edukasi terhadap nilai hidup dalam berbangsa dan bernegara bukanlah tanggung jawab utama para sutradara film, seharusnya hal tersebut dilakukan diranah private bukan publik sebagai tanggung jawab kita semua bukan hanya para kru film.
Karena dengan berkembangnya teknologi informasi saat ini, sangat sulit mengendalikan ranah publik yang bergerak begitu cepat, bahkan pemerintahpun saat ini terlihat sangat kelabakan menghadapi hal tersebut.
Maka jalan yang paling efektif adalah edukasi yang dilakukan secara personal dengan mencoba melihat segala sesuatu secara holistik. Sehingga benteng di dalam diri menjadi lebih kuat dari serangan yang dianggap "merusak" tidak dengan melemparkan tanggung jawab besar kepada mereka yang seharusnya tidak diberi tanggung jawab tersebut.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H