Mohon tunggu...
Gianty DwiPamungkas
Gianty DwiPamungkas Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswi di Universitas Mercu Buana

43221010111 - Dosen Pengampu : Apollo, Prof. Dr, M.Si.Ak - Akuntansi Mata kuliah Sistem Informasi Akuntansi

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

TB 1 Materi Tentang "Kepemimpinan, Disiplin, dan Manajemen Waktu"

25 September 2022   04:30 Diperbarui: 30 September 2022   17:37 2041
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Secara umum, pengertian disiplin adalah suatu bentuk perilaku untuk mengikuti dan melakukan segala sesuatu sesuai dengan nilai-nilai dan aturan yang seharusnya menjadi tanggung jawabnya. Sikap disiplin ini akan dijunjung tinggi dalam prinsip - prinsipnya. Jika sikap disiplin dilandasi oleh dorongan dan kesadaran yang muncul dalam benak hati setiap orang serta dilakukan secara rutin tanpa ada paksaan atau tekanan dari pihak manapun, maka akan terbentuk sikap disiplin yang membekas.

  • Pengertian Disiplin Menurut Para Ahli 

Untuk lebih memahami apa itu disiplin, beberapa ahli telah memberikan pemahaman tentang displin. Berikut adalah beberapa pendapat tentang pengertian disiplin menurut para ahli :

1. James Drever

Menurut James Drever, pengertian disiplin adalah kemampuan seseorang untuk mengendalikan perilakunya yang berasal dari dalam diri seseorang sesuai dengan hal-hal yang telah diatur dari luar ataupun norma yang sudah ada sebelumnya. Dengan kata lain, disiplin menurut psikologis adalah munculnya perilaku manusia dan kemampuan untuk beradaptasi dengan aturan yang telah ditetapkan.

2. Bejo Siswanto

Menurut Bejo Siswanto (2005:291), pengertian disiplin adalah suatu sikap menghormati, menghargai, serta patuh, dan taat terhadap aturan – aturan yang telah berlaku, baik yang tertulis maupun tidak tertulis. Kemudian mampu untuk menjalankannya dan tidak akan lalai untuk menerima sanksi-sanksinya apabila ia melakukan pelanggaran aturan dan wewenang yang diberikan kepadanya.

3. Suharsimi Arikunto

Menurut Suharsimi Arikunto (1980:114), pengertian disiplin adalah ketaatan seseorang untuk menaati peraturan dan tata tertib yang berlaku, didorong oleh kesadaran batin, tanpa paksaan dari pihak luar.

4. Malayu S.P. Hasibuan

Menurut Malayu S.P. Hasibuan, pengertian disiplin adalah kesadaran dan kemauan seseorang untuk mematuhi semua aturan perusahaan dan norma-norma sosial yang berlaku.

  • Manfaat Displin 

Anda tidak hanya harus memahami pentingnya disiplin, tetapi Anda juga harus memahami manfaat memiliki sikap disiplin. Melakukan sikap disiplin akan berdampak positif untuk diri sendiri maupun di lingkungan sekitar. Berikut beberapa manfaat disiplin yang bisa kita dapatkan antara lain :

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
  9. 9
  10. 10
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun