Sedekah merupakan amalan istimewa yang akan memberikan dampak positif pada lingkungan dan sesama. Amalan sedekah ini juga yang akan memberikan dampak perubahan pada tataran hidup masyarakat. Kebaikan yang tersebar akan memberikan aura positif bagi lingkungan sekitar.Â
Syarat mutlak diterimanya sedekah adalah bersedekah dengan menggunakan harta yang halal. Namun dalam adab sedekah, harta yang halal saja belum cukup. Akan lebih beradab, ketika harta itu juga baik dan kita senangi, sehingga kita merasa berat untuk menyedekahkannya.
Seperti contoh Abu Thalhah yang menyedekahkan kebunya di Bairuha. Ketika itu, Abu Thalhah menemui Nabi Saw. "Wahai Rasulullah, kekayaan yang paling aku cintai melebihi yang lainnya adalah kebunku yang ada di Bairuha. Terimalah ia sebagai sedekahku dan aku kuasakan kepada engkau untuk menyerahkannya kepada siapa saja yang patut untuk menerimanya."
Konon, kebun Bairuha jaraknya tidak terlalu jauh dari Masjid Nabawi di Madinah. Nabi sendiri kerap kali singgah ke kebun Bairuha untuk meminum airnya yang sejuk. Nama Abu Thalhah sangat terkenal karna kebunnya tersebut. Dengan sangat gembira Rasulullah Saw menerima sedekah Abu Thalhah dan menghargai ketinggian iman sahabatnya tersebut.Â
Namun, Rasulullah Saw memang benar-benar pemimpin yang bijak. Setelah beliau menerima sedekah dari Abu Thalhah, lalu beliau menguasakan kembali kepada Abu Thalhah untuk membagikan sendiri harta yang sangat dicintainya tersebut kepada keluarga dekatnya. Dengan demikian, Nabi Saw berharap menambah kukuhnya iman Abu Thalhah dan menaikkan derajat dirinya di hadapan kaum muslimin terlebih di hadapan keluarganya.
Islam mensyariatkan sedekah sebagai sarana pengikat ukhuwah, bukan hanya antara si kaya dan si miskin, melainkan juga antar sesame umat manusia. Yang dituntut bersedekah adalah semua kalangan, baik kaya maupun miskin sesuai kemampuan. Sedekah yang ditujukan bagi kaum fakir miskin, dapat membantu meringankan penderitaan hidup merek
Dan dalam waktu yang bersamaan, sedekah menghilangkan iri serta dengki kepada oranag-orang. jika dimintai bantuan, niscaya mereka akan mengulurkan tanganya karena rasa kasihanya kepada mereka yang telah memberikan sebagian rezekinya. Inilah fakta hikmah sosial dari sedekah.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H