Pada hari Kamis siang, 31 Mei 1990, setelah Shalat Dzuhur maka kakekku langsung di makamkan/dikuburkan pada kuburan khusus berbentuk segiempat peninggalan Turki di Bitay Banda Aceh.
Diriku sempat pula menyalatkannya bersama bapakku dan ikut naik ke kuburan PUTIH tersebut. Beberapa hari kemudian diriku kembali lagi ke Pulau Weh Sabang.
Pada bulan Juli 1990, diriku ikut program Bina Siswa di Banda Aceh. Ketika itu utusan dari kota Sabang berjumlah 6 (enam) orang. Tiga orang dari SMPN 1 Sabang dan tiga orang lagi dari SLTA. Bila dihitung-hitung saat itu ada 10 Kabupaten/Kota DISTA (Daerah Istimewa Aceh) jadi total ada 60 orang pesertanya.
Hari itu Kamis, 12 Juli 1990, pasca Shalat Mahgrib jam 19:00 WIB, tiba-tiba badan ini sakit, kepalaku pusing sekali. Diriku berpesan kepada teman-teman yang lain bahwa diriku tidak bisa ikut kegiatan malam ini, tolong disampaikan kepada panitia.
Terjadi peristiwa "ANEH", ada sesuatu hal yang sulit untuk dijelaskan. Datang suatu makhluk halus di atas badanku. Diriku susah bernafas dan bangun dari tidur, hal ini terjadi pada pukul 19:30 WIB.
Diriku saat itu berada di lantai tiga di pusat pendidikan DEPDIKNAS Kuta Alam Banda Aceh, di sebelah kolam renang KONI.
Teman-teman datang naik ke atas lantai tiga. Badanku di guncang-guncang (seperti Gempa Bumi Aceh saja) mengapa tidak bangun-bangun. Sudah di azankan ke telinga oleh seseorang panitia. Innalilahiwainnailahirajiun.
Diriku dianggap sudah MATI. Teman-teman se-Aceh geger semuanya. Salah seorang teman wanitaku "Mickey Mouse" sudah menangis keluar air matanya. Dia mengira bahwa diriku benar-benar sudah MATI. Semuanya pada panik.
Segera diriku dibawa ke rumah sakit, maka diriku digotong beramai-ramai, dinaikkan ke sebuah mobil agar diberikan pertolongan.
Mereka membawa diriku ke rumah sakit KESDAM Kuta Alam. Diriku dimasukan ke Emergency Room, UGD (Unit Gawat Darurat). Suasana AC (Air Conditioning/penyejuk udara) yang dingin membuat diriku pelan-pelan siuman/sadarkan diri.
Diperiksa oleh seorang dokter, katanya," Diriku tidak apa-apa, hanya kelelahan saja." Kemudian diriku disuntik dan diberi vitamin.