Taiwan juara umum tenis Asian Games ke-19
Selain turnamen tenis ATP dan WTA, tenis lapangan menjadi salah satu cabang olahraga yang dipertandingkan di hajatan Asian Games ke-19 di kota Hangzhou di provinsi Zhejiang. Cabor ini diikuti oleh petenis putra dan putri dari seluruh Asia yang turun di nomor tunggal putra dan putri, ganda putra dan putri serta ganda campuran.
Cabor tenis Asian Games Hangzhou sudah selesai digelar pada 24-30 September 2023 lalu. Tampil sebagai juara umum adalah Taiwan yang meraih dua emas, dua perak dan satu perunggu. Disusul China dengan dua medali emas dan satu perak.
Indonesia meraih satu medali perunggu lewat ganda putri Aldila Sutjiadi dan Janice Tjen. Posisi Indonesia berada di peringkat tujuh sejajar dengan Thailand dan Uzbekistan yang masing-masing juga meraih satu medali perunggu.
***
Sumber data dan informasi: ATP Tour, WTA Tour
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H