Di Puncak Bukit Selong, kalau kita menghadap ke tengah, maka itulah Bukit Pergasingan. Di sana, banyak wisatawan menguji adrenalin dengan berwisata sambil olahraga (sport tourism) yaitu paralayang.
Sedangkan bila kita menengok ke kanan dari puncak Bukit Selong ini, akan terlihat hamparan sawah dan perkebunan sayur-mayur yang membentuk petak-petak kotak nan indah lagi rapi. Nuansa agraria yang menghijau itu kontras dengan langit biru dan gumpalan awan putih. Subhanallah, ciamik! Pantaslah kalau Bukit Selong menjadi spot lokasi kekinian untuk berfoto yang instagramable.
Nah, barulah kalau kita sapu pandangan ke arah kiri, maka nampak Desa Adat Beleq yang kondisinya memprihatinkan pasca-hancur diguncang gempa.
Dari informasi yang tersedia, pengelola Desa Adat Beleq kabarnya sudah mengajukan proposal kepada Pemerintah Desa, untuk perbaikan dan renovasi rumah-rumah adat. Sayangnya, hingga kini belum nampak upaya renovasi atau pembangunan kembali replika Rumah Desa Adat Beleq itu.
Kita berharap, Rumah Desa Adat Beleq sebagai ikon wisata Desa Sembalun Lawang jangan sampai dibiarkan hilang.
Di Dusun Lebak Lauk juga ada industri rumahan pembuatan tenun dengan menggunakan pewarna alami, ini tulisannya ya. (*)
Baca juga: