Mohon tunggu...
geyserlandobs
geyserlandobs Mohon Tunggu... Asisten Pribadi - geyserlandobs

Dapatkan informasi seputar tips kecantikan kulit, kuku, rambut dan lain sebagainya. Selain itu kamu juga dapat mengetahui beragam fakta-fakta unik mengenai kecantikan.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Cara Mengatasi Rambut Rontok Secara Alami

7 Oktober 2021   21:25 Diperbarui: 7 Oktober 2021   21:53 225
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gaya Hidup. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Rambut rontok adalah kondisi yang seringkali terjadi. Normalnya, dalam 1 hari akan ada sekitar 50 sampai dengan 100 rambut yang rontok. Namun, jika jumlahnya lebih dari itu dan berlangsung terus menerus, maka kondisi ini sudah dianggap berlebihan dan patut diwaspadai.

Rambut rontok memang bisa ditangani dengan penanganan medis. Misalnya dengan obat, terapi laser, maupun transpalantasi rambut. Namun, kalian juga bisa mencoba berbagai cara untuk mengatasi masalah ini sendiri di rumah.

Nah, untuk kalian yang mau mengatasi rambut rontok, di bawah ini kami akan berikan beberapa cara mengatasi rambut rontok secara alami.

1. Konsumsi Makanan Sumber Asam Lemak Omega

Mengonsumsi asam lemak omega bisa membantu kalian memperbaiki rambut dari dalam, karena mengandung nutrisi serta protein yang dibutuhkan. Asam lemak omega bisa membantu sel -- sel kalian bekerja dengan benar dan bisa meningkatkan kekebalan sehingga menghasilkan kesehatan yang lebih baik secara keseluruhan.

Selain mengonsumsi makanan dengan kandungan asam omega tinggi, kalian juga bisa menjajal suplemen yang mengandung bahan ini. Mengonsumsi suplemen omega bersama dengan antioksidan juga bisa membantu meningkatkan kepadatan dan diameter rambut.

Hal ini juga bisa mengurangi kerontokan rambut. Namun, sebelum mengonsumsi suplemen, ada baiknya kalian berkonsultasi terlebih dulu dengan dokter.

2. Jangan Terlalu Sering Keramas

Banyak orang mengira bahwa keramas setiap hari bisa menjaga kondisi rambut tetap sehat. Faktanya, penggunaan sampo yang terlalu sering malah bisa menyebabkan rambut rusak, kering, mudah patah, dan terlihat lebih tipis.

Selain itu, mengeringkan rambut setelah keramas dengan cara menggosoknya secara kencang dengan handuk juga bisa membuat rambut mengalami kerontokkan.

Karena itulah, agar rambut tak mudah rontok, sebaiknya kalian keramas sebanyak 1 -- 3 kali saja dalam seminggu dan mengeringkan rambut dengan handuk secara lembut.

3. Konsumsi Makanan Tinggi Protein

Konsumsi makanan yang mengandung protein tinggi sangat dianjurkan sebagai cara untuk mengatasi rambut rontok. Ada sebuah penelitian pada tahun 2017 yang menemukan bahwa beberapa partisipan yang mengalami kerontokan rambut memiliki asupan protein dan asam amino yang rendah.

Namun, penelitian lebih lanjut masih diperlukan untuk memastikan apakah kekurangan protein dan asam amino memang berhubungan dengan rambut rontok atau tidak.

4. Tata Rambut Dengan Lembut

Ada banyak metode penataan rambut, seperti mencatok, mewarnai, hingga mengeriting rambut. Hal ini bisa membuat rambut rusak dan kering serta bisa membuat kulit kepala iritasi. Lalu, kebiasaan mengikat dan mengepang rambut terlalu kencang juga bisa menyebabkan akar rambut jadi tertarik sehingga rambut jadi mudah rontok.

Untuk mengurangi kerontokan rambut dan menjaga kulit kepala tetap sehat, ada baiknya kalian menghindari penataan rambut seperti itu. Jika ingin mengeringkan rambut dengan hair dryer, hindari menggunakan suhu panas karena bisa membuat rambut lebih cepat rusak.

5. Konsumsi Ginseng

Mengonsumsi ginseng ternyata bisa meningkatkan pertumbuhan rambut dengan merangkan folikel rambut. Ginsenosides merupakan komponen aktif ginseng dan dianggap bertanggung jawab atas efek positifnya kepada rambut.

Ginseng bisa dijadikan sebagai perawatan rambut rontok yang mudah dicari. Selain itu, mengonsumsi ginseng juga bisa dalam berbagai bentuk. Yang paling banyak digunakan adalah dalam bentuk minuman.

6. Terapkan Pola Hidup Sehat

Beberapa jenis penyakit seperti kurang gizi dan anemia atau kurang darah juga bisa menjadi penyebab kerontokkan rambut. Selain itu, stress berlebihan juga menjadi masalah kenapa rambut seringkali rontok.

Karena itulah, untuk mencegah dan mengatasi kerontokan rambut, cobalah untuk menjalani pola hidup yang sehat yaitu dengan meredakan stress, olahraga rutin, meluangkan waktu untuk meditasi, dan tidur cukup.

7. Gunakan Bahan -- Bahan Alami

Salah satu cara alami mengatasi rambut rontok adalah dengan menggunakan bahan -- bahan alami seperti lidah buaya dan minyak kelapa. Khasiat ini katanya bisa membantu mengatasi rambut rontok serta merawat kulit kepala.

Bahkan, lidah buaya juga diyakini bisa mengurangi ketombe dan prosukdi minyak berlebih di kulit kepala. Di sisi lain, minyal kelapa mengandung asam lemak yang bisa menyerap ke dalam ramut dan menggantikan protein rambut yang hilang.

Selain lidah buaya dan minyak kelapa, lemon, kuning telur, serta minyak rosemary dan minyak geranium juga bisa mengatasi rambut rontok. Kandungan vitamin C pada lemon memiliki manfaat untuk menjaga kesehatan kulit kepala dan merangsang pertumbuhan rambut. Untuk menggunakannya, kalian bisa mengoleskan jus atau minyak lemon ke kulit kepala setelah keramas.

Kuning telur juga merupakan sumber vitamin A, biotin, asam amino, dan folat yang baik untuk melembabkan rambut kering dan membuat rambut tumbuh lebih cepat dan kuat. Ini membuat kuning telur menjadi salah satu bahan alami yang baik untuk mengatasi rambut rontok.

Minyak rosemary dan geranium juga bisa digunakan untuk merangsang pertumbuhan serta memperkuat rambut. Untuk menggunakannya, oleskan minyak ini ke kulit kepala sebelum atau sesudah keramas.

Selain itu, kalian juga bisa mengonsumsi suplemen gingseng yang dipercaya bisa meningkatkan pertumbuhan rambut serta melancarkan aliran darah pada kulit kepala sehingga baik untuk mengatasi rambut rontok.

8. Cukupi Asupan Nutrisi

Cara mengatasi rambut rontok berlebihan yang paling mudah adalah dengan mencukupi asupan nutrisi. Bukan hanya bisa menyehatkan rambut, asupan nutrisi yang cukup juga bisa menjaga kesehatan tubuh.

Asupan nutrisi yang seimbang adalah bagian dari cara alami untuk mengatasi rambut rontok dari dalam. Beberapa jenis nutrisi yang penting adalah protein dan omega 3, vitamin, Zinc, dan zat besi.

Beberapa cara mengatasi rambut rontok parah di atas bisa kalian lakukan sendiri di rumah. Namun, ada baiknya kalian mencari tahu lebih dalam atau bertanya kepada yang lebih ahli untuk menghindari  hal -- hal yang tak diinginkan ya!

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun