Ada beberapa kategori yang dicuatkan dalam Kompasianival untuk mendapatkan vote mulai dari Best in Citizen Journalism, Best in Fiction, Best in Specific Interest, Best in Opinion, People's Choice. Sedangkan Best Community, Life Achievement dan Kompasianer of the Year yang kebanyakan ditentukan oleh vote, tahun ini didasarkan oleh rumusan tim Kompasiana. Tim pasti punya evaluasi dan memperbaiki sistem yang belum sempurna. Sabar, ya.
Kemarin-kemarin, jika dicalonkan tapi tidak menang, Anda memang belum beruntung. Coba lagi! Atau bahkan teman-teman yang belum dicalonkan, calonkan diri sendiri. Khususnya yang perempuan-perempuan.
Ini sudah saatnya, sudah zamannya. Tidak ada larangan untuk itu, supaya perempuan Indonesia maju. Masalah dinominasikan atau tidak dinominasikan, masalah menang atau kalau, itu urusan belakangan. Ayo, maju.
***
Dari banyaknya ucapan selamat, di berbagai medsos sampai Whatsapp pribadi, ada kesan-pesan yang saya baca dengan khidmat. Ketakutan beberapa kawan bahwa saya akan menghilang dari peredaran tulisan Kompasiana adalah salah satu di antaranya.
Hey, jika saya lari dari Kompasiana, bukankah ini pemandangan yang sudah biasa terjadi? Tidak ada aturan atau hukum yang kita langgar bukan?
Saya sudah melewati 10 Kompasianival. Jika yang baru bertemu 1-2 Kompasianival lalu dapat award dan sudah tidak ada di sini lagi saja sah-sah saja berbuat begitu, mengapa saya tidak? Itu hak mereka. Saya juga punya hak.
Tapi ingat, kawan, menurut saya, award tidak hanya wujud sebuah apreasiasi tapi amanah dan tanggung jawab. Jangan biarkan teman-teman yang sudah lama juara mengharap semakin sakit hati karenanya. Award Kompasianival bukan barang mainan.
Lebih lanjut, saya adalah saya, saya bukan dia atau mereka. Tentu saja saya ingin kenyataannya: tidak akan berakhir sama.
Tujuan pertama saya menulis di Kompasiana karena ingin menyambungkan diri dengan Indonesia karena tinggal di negeri orang, melestarikan bahasa Indonesia saya supaya tidak hilang di antara bahasa lokal yang saya pakai sebagai bahasa pengantar di Jerman.
Paling tidak, itu yang akan saya bawa di tahun-tahun mendatang. Dari Kompasianival satu ke Kompasianival berikutnya di masa yang akan datang.