Hal kreasi video itu digunakan sebagai promo yang terpampang di televisi sebanyak 3 unit yang di pajang di ruangan tempat memesan kue bolu tersebut.Â
Menguitip dari salah satu bloger Kota Medan yang memiliki website windiland.com, tentang nama Napoleon ini oleh Bapak Irwansyah mengatakan, "bukan tempat, tapi nama untuk makanannya, nama kue, yang berasal dari napoleon cake".
Ya, itulah asal nama yang disematkan owner Medan Napoleon kepada kue bolu tersebut.
Kalau tambahan dari analisa saya, mungkin bisa jadi terobsesi dengan nama besar Napoleon atau lengkapnya Napoleon Bonaparte seorang panglima perang sekaligus kaisar Perancis yang pernah menguasai hampir seluruh daratan Eropa pada abad 18.
Artinya, menurut saya lagi, Medan Napoleon mungkin akan menjadi semacam "rajanya" bolu khas Medan.
Tidak berlebihan juga rasanya jika suatu saat nanti Medan Napoleon akan menjadi lebih besar dari sekarang ini, satu tahun keberadaannya.
Mereka selain ikut memberdayakan ekonomi warga lokal setempat seperti pengadaan bahan-bahan baku pembuatan bolu tersebut juga aktif dalam hal kegiatan sosial serta bekerja sama dengan para talenta lokal.
Hal itu mendapat apresiasi oleh Walikota Medan, Bapak Dzulmi Eldin pada November 2016 lalu. Walikota Medan berharap kehadiran Medan Napoleon ini menambah icon kuliner di Medan seiring Kota Medan sebagai salah satu Kota wisata kuliner yang banyak ragamnya sehingga menjadi terkenal di Indonesia.
*****