Begini kalau pagi saya punya duit dua ribu, saya ambil kacang goreng satu bungkus, kembalian seribu rupiah nggak langsung saya ambil, tapi saya simpan dulu ditoples.Â
Nanti siang atau besoknya lagi, kalau saya pingin kacang goreng atau keripik pisang, saya ambil satu lagi tanpa harus bayar karena sebelumnya sudah punya uang simpanan. Sederhana dan mudah, bukan?
Tapi, terlepas dari semua itu, kantin seperti ini sesungguhnya didesain memang bukan semata-mata untuk urusan "bisnis" semata atau untuk mencari keuntungan, tapi sekaligus melatih pembeli untuk berbuat dan berprilaku jujur.Â
Tentu saja orang yang mau berdagang dengan cara seperti ini, orang yang pikirannya penuh prasangka baik dan sudah ikhlas berserah. Kebaikan yang patut diteladani, terlebih di zaman yang banyak fitnah, caci-maki, kebohongan, dan prasangka buruk seperti sekarang ini.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H