UMKM dan Pedagang Kecil
UMKM adalah tulang punggung ekonomi Indonesia. Tapi, mereka juga salah satu yang paling rentan terhadap perubahan kebijakan pajak. Dengan naiknya PPN, biaya produksi ikut meningkat, apalagi jika mereka bergantung pada bahan baku yang dikenakan PPN.
Misalnya, seorang penjual kue kecil-kecilan di pasar harus membeli bahan seperti tepung, gula, dan minyak. Kenaikan harga ini bisa membuat mereka kesulitan menentukan harga jual yang kompetitif. Kalau harganya terlalu tinggi, konsumen lari. Kalau harganya terlalu rendah, mereka rugi.
Sektor Pariwisata
Sektor pariwisata baru saja bangkit setelah dihantam pandemi. Sayangnya, kenaikan PPN bisa membuat sektor ini kembali menghadapi tantangan. Tarif hotel, tiket pesawat, hingga paket wisata menjadi lebih mahal. Akibatnya, wisatawan lokal maupun mancanegara mungkin berpikir dua kali sebelum berlibur.
Misalnya, jika kamu merencanakan liburan ke Bali, tiket pesawat yang lebih mahal dan tarif penginapan yang meningkat bisa membuat anggaran liburanmu membengkak dan berfikir dua kali untuk melakukan liburan. Ini tentu menjadi pukulan bagi pelaku usaha di sektor ini.
Generasi Muda
Kamu mahasiswa yang berkuliah di kota besar dan terbiasa menggunakan layanan digital seperti aplikasi streaming untuk belajar, transportasi online, atau belanja daring, juga akan merasakan dampak kenaikan PPN. Harga langganan layanan streaming bisa naik, begitu juga dengan biaya kirim barang dari platform e-commerce.
Selain itu, untuk generasi muda yang sedang membangun karier, kenaikan PPN bisa memperberat pengeluaran bulanan. Biaya sewa kosan, pembelian gadget, atau bahkan makan di luar ikut meningkat.
Pembeli Properti dan Kendaraan
Kalau kamu berencana membeli rumah atau mobil, siap-siap untuk mengeluarkan dana ekstra. Dengan naiknya PPN, harga properti dan kendaraan otomatis ikut naik. Ini bisa membuat banyak orang menunda rencana pembelian, yang pada akhirnya memengaruhi sektor properti dan otomotif.
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!