Mohon tunggu...
Frederica Nancy
Frederica Nancy Mohon Tunggu... Lainnya - mahasiswa

Hi! Salam kenal dari saya yang tengah belajar dan menari dalam dunia komunikasi massa-digital!

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

Teka-Teki Kebingungan Film Sulap "Abracadabra"

25 November 2020   22:55 Diperbarui: 26 November 2020   09:19 248
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: via staradio1073fm.com

Sama seperti ucapan Barnas, kita sering merasa ‘tertarik’ dengan kebingungan kita sendiri saat melihat sebuah sulap. Meski kita tahu bahwa setiap pesulap sama seperti Pesulap Bertopeng, selalu punya rahasianya sendiri, kita seolah tersihir untuk ‘masuk’ dalam kejutan dan ‘keajaiban’ sulap.

Sumber: via Berita Satu
Sumber: via Berita Satu
Strukturasi dalam Film

Saat kita masuk dan kebingungan dengan sulap maupun jalan cerita film ini, hadirlah konsep strukturasi secara tidak langsung.

Vincent Mosco dalam sebuah wawancara menjelaskan bahwa strukturasi adalah konsep yang muncul saat orang membuat ‘sejarah’ (wacana) bukan atas kehendaknya sendiri. Hal itu terjadi sebab ada pihak lain yang disebutnya sebagai agen sebuah struktur.

Jika dilihat dari relasi film dengan penonton, kita dapat memahami bahwa ada wacana ‘keajaiban’ dan kebingungan yang muncul.

Dalam sebuah wawancara, sutradara Faozan melihat bahwa sulap itu sama dengan dunia sinema.

“Dunia magis dan dunia sinema adalah dua dunia yang bisa membuat saya hidup dalam dunia imajinasi saya sendiri. Walaupun penuh kebingungan, tapi intinya bagaimana kita harus percaya. Jadi mari kita rayakan kebingungan ini,” jelas Faozan pada Berita Satu.

Dengan demikian, agen strukturasinya adalah film yang berkisah dunia sulap sebagai ‘pembuat keajaiban’ dan kebingungan. Sementara itu, penonton film menjadi orang yang ‘dibingungkan’ dengan jalan cerita.

Namun, pada intinya film ini menampilkan dunia sulap yang diibaratkan sutradara sama dengan dunia sinema. Pada titik ini, film Abracadabra melanggengkan wacana bahwa sama seperti sulap, film juga mampu jadi wadah imajinasi pembuatnya. Imajinasi itu menyebabkan pembuat film dapat berkreasi sesuai gayanya dan penonton dibebaskan menerka jalan cerita film.

Sulap dan Sinema

Sama seperti saat kita menonton sulap yang sulit dicerna logika namun dinikmati, begitu pula saran saya jika kamu kebingungan dengan film ini.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun