Mohon tunggu...
Fitri Dwi Atika
Fitri Dwi Atika Mohon Tunggu... Lainnya - fitridwi27

FKM-UINSU

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

TETAP SEMANGAT MENYAMBUT HARI KEMERDEKAAN DIMASA PANDEMI COVID-19

17 Agustus 2020   05:00 Diperbarui: 17 Agustus 2020   07:25 188
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Hari ini tanggal 17 Agustus 2020, indonesia memperingati Hari Kemerdekaan HUT RI yang ke-75 tahun, meskipun pada tahun ini terasa sedikit berbeda dibandingkan dengan 17 Agustus di tahun-tahun sebelumnya, dikarenakan Pandemi Covid-19, tentunya tidak sedikit dari kalangan masyarakat yang kurang semangat menyambut Hari Kemerdekaan pada tahun ini.

Agenda rutin tahunan berupa karnaval, pawai, termasuk lomba-lomba yang dilaksanakan untuk memeriahkan HUT RI pada tahun inipun ditiadakan, guna untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Meskipun pada tahun ini tidak seperti biasanya, perayaan Kemerdekaan Republik Indonesia tetap harus khusyuk dengan menjaga semangat, gairah, dan kreativitas masyarakat.

Selain itu, dihimbau masyarakat untuk tetap mengikuti protokol kesehatan agar meminimalisir penularan Covid-19.

CARA YANG DAPAT DILAKUKAN MESKIPUN DI RUMAH AJA

Untuk turut memeriahkan hari kemerdekaan pada tahun ini, kita dapat berpartisipasi di lingkungan rumah masing-masing, seperti:

1. Menghiasi jalan, fasilitas umum, dan lingkungan sekitar dengan nuansa warna merah dan putih, atau kamu bisa meng cosplay diri kamu sendiri dengan riasan berwarna merah dan putih.

2. Mengikuti upacara secara virtual, hal ini juga dapat meningkatkan semangatmu dalam menyambut HUT RI ke-75

3. Mengikuti perlombaan kemerdekaan secara virtual, baik yang diprogram oleh Pemerintah maupun Lembaga Organisasi lainnya.

Agar bisa melakukan kegiatan-kegiatan tersebut pastikan imun tubuh kamu kuat. Kamu bisa mengkonsumsi zat-zat gizi atau makanan yang dapat meningkatkan kekebalan tubuhmu. Pastikan makanan yang kamu konsumsi mengandung Protein, vit A, C, E dan Zinc yang cukup.

Kandunga  zat gizi tersebut berfungsi sebagai antioksidan, membantu melindungi dari infeksi dengan cara merangsang pembentukan antibodi dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun