2. Memperbarui CV dan juga profil profesional
Hal penting lain setelah persiapan keuangan, adalah mempersiapkan CV dan juga portofolio terkini. Anda bisa menambahkan pengalamam yang didapat dari kantor lama dan juga apa saja aktivitas saat ini.
Portofolio menjadi hal penting yang harus Anda lakukan sebelum mengajukan resign.
3. Mengajukan surat pengunduran diri
Setelah mendapatkan kepastian di tempat kerja baru, maka sudah waktunya Anda membuat dan mengajukan surat pengunduran diri.
Surat pengunduran diri ini pun harus direncanakan dan dibuat dengan baik agar proses pengunduran diri bebas masalah.
Bagaimana Membuat CV yang Menarik agar Dilirik HRD
Setelah mempersiapkan hal-hal seperti tersebut di atas, tentu sebelum memutuskan resign, Anda sudah membuat banyak rencana dan segala persiapan, meskipun saat itu Anda masih bekerja di tempat kerja yang lama.
Satu hal yang sangat penting dilakukan agar perusahaan lain dalam hal ini pihak HRD tertarik adalah bagaimana agar bisa membuat CV yang bagus dan menarik.
Memang CV yang menarik tidak selamanya diterima dalam tes penerimaan kerja, namun dengan membuat CV yang menarik, minimal menjadikan pihak penyeleksi para kandidat tertarik dengan potensi para pelamar kerja.
Terdapat beberapa alasan mengapa CV harus dibuat dengan semenarik mungkin, antara lain:
- Untuk menunjukkan kesan pertama yang baik.
- Untuk menarik perhatian pihak penyeleksi. Tampilan CV yang simpel, dengan informasi yang singkat, padat dan jelas akan segera menarik minat pihak penyeleksi.
- Untuk menunjukkan profesionalitas Anda sebagai pencari kerja.
Pada dasarnya CV atau curiculum vitae adalah sebuah daftar riwayat hidup yang berisi gambaran tentang pengalaman diri dan kualifikasi Anda.