Maka yang terpenting adalah memiliki brand sendiri yang kuat, karena brand merupakan motor terciptanya bisnis. Dan sebelum melakukan ekspansi bisnis, entah membuka cabang baru atau menjual franchise, maka yang harus diutamakan adalah memiliki merek besar (great brand) dengan ekuitas yang tinggi sehingga bisa menjadi dambaan pemilik bisnis dan juga pengelola bisnis.
Namun kenyataanya tidak mudah memiliki atau melahirkan brand besar, butuh proses dan diwarnai jatuh banguh atau bahkan kegagalan.
Maka menjadi penting disini sebelum melakukan ekspansi bisnis harus membuat ekuitas merek yang tinggi yang tidak akan bisa dihasilkan tanpa suatu grand strategy pengembangan merk yang jelas, karena yang pasti ekuitas merek tidak datang dengan sendirinya.
Semoga sedikit catatan tentang "Bingung ekspansi binsis? Pilih cabang baru atau buka franchise?" ini bermanfaat dan menjadi sedikit referensi untuk Anda yang saat ini ingin memperbesar volume bisnis termasuk dengan ekspansi bisnis.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H