Mohon tunggu...
Firman Rahman
Firman Rahman Mohon Tunggu... Lainnya - Blogger Kompasiana

| Tertarik pada finance, digital marketing dan investasi |

Selanjutnya

Tutup

Entrepreneur Artikel Utama

Mau Buka Angkringan atau Bisnis Kuliner, Simak Tips Berikut Ini!

1 Mei 2023   09:31 Diperbarui: 1 Mei 2023   16:33 948
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi konsep angkringan yang berbeda (Sumber: instagram.com/losangkringos/)

Anda bisa mengatakan bahwa konsep 'jalain dulu aja' hanya berlaku untuk hubungan anak muda yang seringnya berakhir dengan air mata. Bukan untuk pebisnis yang mau sukses dan hidup sejahtera.

Membuat business plan apa pun skala bisnisnya di saat ini menjadi kata wajib, apalagi kalau Anda mengajak bergbung beberapa orang dalam bisis yang Anda bangun. Membuat business plan itu sangat sederhana dan tidak rumit (complicated), hanya beberapa komponen saja, seperti:

  • Studi pasar
  • Strategi pemasaran
  • Proyeksi neraca (karena bisnis masih belum berjalan)
  • Laporan laba rugi (proyeksi)
  • Analisis arus kas

Jangan Latah Saat Ingin Membuka Bisnis

Membahas bisnis memang menarik, apalagi bagi Anda yang sudah ingin bergerak dan segera ingin membuka bisnis. Namun yang harus diperhatikan adalah jangan sampai keinginan untuk membuka bisnis tersebut hanya bersifat terburu-buru yang pada akhirnya merugikan diri Anda sendiri.

Seperti tahun 2023 ini sepertinya mwnjadi tahun booming-nya angkringan, pasti Anda juga ingin mencoba, berharap dengan hanya mengeluarkan modal sedikit  bisa mendapat untung, apalagi saat ini menjalankan bisnis angkringan sangat mudah, tidak susah, tidak punya gerobak bisa sewa, per hari pun bisa, tidak bisa msak, tinggal beli atau kulak sajian makanannnya. Sangat mudah.

Namun yang harus diperhatikan lagi, dalam membuka bisnis apa pun, entah kuliner entah makanan kekinian, yang paling penting adalah:

Jangan LATAH untuk ikut-ikutan berbisnis, apalagi tidak tahu ilmunya.

Biasanya mereka yang masuk ke bisnis seperti ini, tergiur dengan indahnya hasil yang didapat, namun tidak tahu bagaimana mengolah bisnis ini sebenarnya, kalau pun ada bisnis yang sedang diseriusin, fokus saja di bisnis yang Anda pegang sampai besar. 

Latah pada bidang bisnis yang sedang menjamur, selain tidak paham bisnisnya, coba-coba sama saja dengan menghambur-hamburkan uang dengan percuma.

Mau Buka Angkringan atau Bisnis Kuliner Viral itu Mudah, Namun Bisa Tahan Lama itu yang Penting, Simak Rahasianya

Jaman semakin berganti, begitu banyak perubahan yang bisa dirasakan sampai saat ini, apalagi dengan adanya teknologi informasi saat ini.

Kembali lagi, membuka bisnis entah itu usaha angkringan atau pun kuliner saat ini sangat mudah, bahkan membuka bisnis bisa langsung ramai itu sudah biasa, buka bisnis angkringan langsung viral, itu pun mudah dan tidak aneh, karena tentu saja hal yang viral bisa dikondisikan.

Menu khas angkringan (Sumber: instagram.com/losangkringos/)
Menu khas angkringan (Sumber: instagram.com/losangkringos/)

Yang berat adalah bagaimana agar bisnis angkringan atau usaha kuliner tersebut bisa bertahan lama hingga bertahun-tahun, dan hal ini diperlukan ilmu, perjuangan dan pengorbanan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Entrepreneur Selengkapnya
Lihat Entrepreneur Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun