Mohon tunggu...
Bung Fiqhoy
Bung Fiqhoy Mohon Tunggu... Freelancer - Penikmat sastra dan jelajah rasa

Bangunlah Jiwanya, Bangunlah Badannya untuk Indonesia Raya

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Unik! Ini 9 Inspirasi Masakan Lebaran Khas "Bumi Serambi Madinah", Pernah Coba?

14 April 2023   15:57 Diperbarui: 11 Agustus 2024   20:07 1183
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Masakan Ikan U Yilahe atau Ikan Ilahe yang disebut juga "Kuah Asam" (sumber foto: Dok Istimewa)

Sate Balanga merupakan sebuah masakan khas Indonesia yang legendaris dan berasal dari Gorontalo. "Balanga" merupakan bahasa lokal yang berarti Bejana atau Wajan untuk memasak.

Kultur beternak yang digemari masyarakat Gorontalo membuat ketersediaan daging kambing maupun daging sapi segar terus tersedia dengan baik. Sebagai salah satu program unggulan peternakan, daging sapi Gorontalo yang dikenal baik turut memenuhi permintaan pasar di Kalimantan dan daerah lain di sekitarnya

Sate Balanga terdiri dari dua varian berdasarkan bahan baku utamanya yaitu:

  • Sate Balanga Kambing
  • Sate Balanga Sapi

Sate Balanga dengan pilihan bahan baku utama daging Sapi atau daging Kambing (Sumber Foto: masakapahariini.com)
Sate Balanga dengan pilihan bahan baku utama daging Sapi atau daging Kambing (Sumber Foto: masakapahariini.com)

Ciri Khas

Berbeda dengan sajian Sate dengan saus kecap maupun kacang, Sate Balanga diolah dengan cara ditumis. Sate Balanga juga tidak dimasak dengan cara dibakar atau dipanggang layaknya Sate pada umumnya.

3. Bilentango

Salah satu masakan khas Gorontalo yang melegenda adalah Bilentango yang berbahan dasar Ikan Laut atau Ikan Air Tawar. Bilentango sering disebut juga Ikan Balarica atau Belah Rica yang memiliki cita rasa pedas gurih. Bilentango umum disajikan oleh masyarakat Gorontalo hingga kemudian menjadi umum disajikan di berbagai daerah di Kawasan Teluk Tomini dan Sulawesi Utara.

Bahan baku utama Bilentango berasal dari Ikan Air Tawar dan Ikan Laut, diantaranya Ikan Mujair, Ikan Bandeng, Ikan Kembung, Ikan Gabus, Ikan Nila, Ikan Goropa (Ikan Kerapu), Ikan Bubara (Ikan Kuwe).

Bilentango yang khas dengan alas daun pisang dan racikan dabu-dabu diatasnya (sumber foto: Wikipedia)
Bilentango yang khas dengan alas daun pisang dan racikan dabu-dabu diatasnya (sumber foto: Wikipedia)
Ciri Khas

Bilentango diolah dengan cara yang unik karena ikan akan dibelah dari ujung kepala hingga ke ekor namun tidak sampai terpisah dan tetap dalam satu bagian yang utuh. Selanjutnya bagian daging yang sudah dibelah tadi dilumuri dengan dabu-dabu Gorontalo yang pedas dan gurih disertai perasan jeruk nipis.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun